Kimchi Makanan Khas Korea Selatan yang Berkhasiat Atasi Kerontokan Rambut dalam Hitungan Bulan

- 1 Juni 2021, 07:30 WIB
Kimchi punya khasiat atasi kerontokan rambut.
Kimchi punya khasiat atasi kerontokan rambut. /PIXABAY/cegoh

SELEBRITALK - Bagi kamu pencinta Korea, pasti sudah tidak asing lagi dengan kimchi. Kimchi merupakan hidangan tradisional Korea yang berupa sayuran difermentasi dan diberi bumbu pedas.

Namun, sebuah studi baru yang dilakukan oleh Ilmuwan dari Universitas Dankook korea selatan menyatakan, kimchi memiliki khasiat yang dapat menyembuhkan kerontokan pada rambut.

Dilansir VT, ia menemukan bahwa minuman kimchi lokal telah membantu menebalkan rambut para peserta penelitiannya hanya dalam waktu beberapa minggu saja

Dalam studi tersebut 23 pria dalam berbagai tahap rambut rontok diinstruksikan untuk meminum air kimchi sebelum sarapan dan tidur.

Baca Juga: Citra Kirana Jadi Korban Edit Foto Bugil, Netizen Geram Minta Pelaku Segera Ditangkap

Hal ini harus mereka lakukan secara terus menerus selama empat bulan.

Terbukti dari hasil penelitian tersebut jumlah rata-rata rambut koresponden telah meningkat dari 85 per sentimeter persegi kulit kepala menjadi 90 pada bulan pertama.

Setelah empat bulan mengonsumsi cairan kimchi makan pertumbuhan rambut meningkat menjadi 92 rambut per sentimeter persegi.

Menurut para ilmuwan, pertumbuhan tersebut menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Terbukti bahwa kimchi dapat membalikkan kerontokan rambut yang dialami oleh sebagian besar pria.

Halaman:

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x