Assa! Drakor Princess Hours akan Dibuat Ulang

- 5 Maret 2021, 11:59 WIB
Princess Hours akan dibuat ulang.
Princess Hours akan dibuat ulang. /Instagram/yoon_grace1003

SELEBRITALK – Masih ingat dengan drama Korea Princess Hours atau Goong? Drakor yang sangat populer di tahun 2006 ini akan dibuat ulang dengan versi terbaru.

Drakor yang diadaptasi dari manhwa, sebutan untuk komik Korea Selatan ini sukses besar baik di negeri asalnya maupun internasional. Dibintangi Yoon Eun Hye, Joo Ji Hoon, Kim Jeong Hoon, dan Song Ji Hyo, drakor ini dinilai berkontribusi pada Gelombang Korea (Hallyu) pada saat itu.

Princess Hours merupakan drama komedi romantis di mana memiliki latar belakang keluarga kerajaan Korea Selatan versi abad ke-21.

Pemeran utama pria adalah putra mahkota yang berakhir dalam perjodohan dengan seorang wanita dari kalangan rakyat biasa.

Baca Juga: Pengungsi Korban Banjir di Subang dan Karawang Terima Bantuan Berupa Ribuan Kotak Oranye

Serangkaian tragedi, lika-liku kisah cinta sang pangeran dengan wanita biasa, lengkap dengan komedi di dalamnya maka tak heran jika Princess Hours masih mendapat tempat di hati pecinta drakor sampai sekarang.

Komik Goong sudah ada dari tahun 2003 dan dalam 10 tahun menjadi satu juta penjual di Korea dan Jepang. Komik ini juga telah diterbitkan di lebih dari 10 wilayah asing seperti Taiwan, Thailand, dan Prancis.

Selain adaptasi menjadi sebuah drama Princess Hours, komik Goong juga telah dibuat menjadi novel dan musikal. Musikal ini juga dilakukan di Jepang, dan kontrak telah ditandatangani untuk memproduksi adaptasi drama baru di China, Thailand, dan Meksiko.

Baca Juga: Baekhyun EXO Akan Comeback Solo, Catat Tanggalnya!

Halaman:

Editor: Yuni Gatsurini

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x