Taxi Driver Ganti Penulis Naskah, Netizen: Semoga Makin Seru

- 17 Mei 2021, 10:50 WIB
Taxi Driver ganti penulis naskah, netizen: semoga makin seru.
Taxi Driver ganti penulis naskah, netizen: semoga makin seru. /Instagram/@sbsdrama.official

SELEBRITALK – Drama Korea yang semakin menarik perhatian pemirsa, Taxi Driver, tiba-tiba saja dikabarkan mengalami pergantian penulis naskah.

Sumber industri pertelevisian mengungkapkan bahwa drakor Taxi Driver yang awalnya Oh Sangho sebagai penulis naskah, lantas mendadak digantikan oleh Lee Jihyun.

Oh Sangho sebagai penulis naskah Taxi Driver sejak episode perdana hingga episode 10. Meski drakor ini diadaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama, namun keberadaan penulis versi dramanya tidak kalah berperan penting dari penulis versi aslinya.

Namun dengan adanya pergantian penulis naskah di saat Taxi Driver masih ditayangkan di SBS ini mengejutkan pemirsa setianya.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Taxi Driver Episode 12, Lee Je Hoon dan Taksi Pelangi Dikhianati oleh Sung Mi!

Rupanya hal ini disebabkan karena adanya perbedaan pendapat di dalam tim produksi dan tidak mencapai kesepakatan. Mengenai perubahan penulis naskah ini juga telah dikonfirmasi oleh pihak SBS yang menayangkan Taxi Driver.

Oh Sangho akhirnya memutuskan mengundurkan diri dan posisinya kini digantikan Lee Jihyun mulai episode 11 yang ditayangkan pada Jumat, 14 Mei kemarin.

Meski demikian, beberapa netizen yang menjadi pemirsa setia drakor ini memang merasakan adanya kesan yang berbeda pada episode 11 dan episode 12 kemarin.

Baca Juga: SBS dan Kim So Yeon Kasih Spoiler Sebagai Pemanasan Sebelum Pusing Nonton The Penthouse 3

“Wah pantesan kemarin vibesnya beda tapi tetap seru, bahkan lebih menegangkan,” tulis seorang netizen.

“Episode 11-12 seru-seru aja untungnya, kita lihat sisa episodenya semoga makin seru,” harap netizen lain.

Kejadian serupa pernah juga dialami drakor The Uncanny Counter, yang mengalami pergantian penulis naskah saat masih berjalan. Dan Taxi Driver diharapkan bisa mengikuti jejak The Uncanny Counter yang tetap mendulang kesuksesan meski ada perubahan penulis.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Mouse Episode 19, Bong Yi Balaskan Dendam dan Ingin Bunuh Ba Reum dengan Tangannya Sendiri!

Alur dalam episode 11 dan episode 12 memang terlihat semakin meningkatkan konflik serta ketegangan ceritanya, di mana jaksa Kang Ha Na akhirnya memihak Kim Do Gi bersama tim Taksi Pelangi.

Tak hanya itu, Ha Na yang sempat ‘dibenci’ pemirsa Taxi Driver karena selalu merecoki Do Gi dan timnya itu akhirnya menjadi klien dan memakai jasa balas dendam Taksi Pelangi.

Ketegangan meningkat dengan pengkhianatan yang dilakukan Baek Sung Mi terhadap Jang Sung Chul, pimpinan Taksi Pelangi. Rentenir wanita ini berhasil membodohi tim Taksi Pelangi serta membawa kabur semua penjahat yang selama ini susah payah ditangkap tim Taksi Pelangi.

Baca Juga: 8 Rekomendasi ala Cha Eun Woo ASTRO

Sementara itu, jika dilihat dari perolehan rating kedua episode tersebut, drakor yang menandai comeback Lee Je Hoon ini masih berhasil memperoleh angka yang cukup tinggi.

Dilansir dari data Nielsen Korea, Taxi Driver episode 11 mencapai rating 10,7 persen, sementara episode 12 mencapai 15,3 persen.

Taxi Driver sendiri saat ini tinggal menyisakan empat episodenya dan kita nantikan bagaimana akhir dari jasa balas dendam yang dijalankan Kim Do Gi bersama tim Taksi Pelangi.***

Editor: Yuni Gatsurini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x