Buat Penggemar Khawatir, HYBE akan Rilis Photocard BTS, TXT, ENHYPEN Berbentuk NFT dan Inilah Penjelasannya

- 5 November 2021, 10:20 WIB
Buat penggemar khawatir dan beri kritik, HYBE akan rilis photocard berbentuk NFT dan inilah penjelasannya.
Buat penggemar khawatir dan beri kritik, HYBE akan rilis photocard berbentuk NFT dan inilah penjelasannya. /Mb

SELEBRITALK - Kemarin, HYBE mengadakan briefing perusahaan mereka yang bertajuk ‘2021 Briefing With The Community’ melalui siaran langsung untuk dihadiri oleh para penggemar.

Briefing yang dilakukan HYBE sendiri membahas banyak pembaruan tentang rencana masa depan perusahaan, yang melibatkan grup saat ini seperti BTS, TXT, dan ENHYPEN, serta grup pria dan grup wanita masa depan.

Sementara penggemar sangat antusias dengan sebagian besar pembaruan HYBE, terutama yang melibatkan Naver Webtoon baru BTS, TXT serta ENHYPEN, beberapa berita membuat penggemar khawatir.

Dilansir Selebritalk.com dari Koreaboo, selama siaran langsung, Bang Si Hyuk (juga dikenal sebagai Bang PD dan Hitman Bang) mengumumkan bahwa HYBE akan masuk ke teknologi blockchain.

Baca Juga: Berdasarkan Riset SnapCart 2021, Berikut E-Commerce Terbaik di Indonesia!

Bang Si Hyuk berbagi bahwa HYBE sangat bersemangat untuk berinovasi dan mengembangkan pengalaman penggemar yang lebih besar.

Dia melihat peluang dalam topik hangat cryptocurrency. Jadi, HYBE bermitra dengan perusahaan yang fokus pada teknologi inovatif.

"Setelah perenungan yang mendalam, kami telah menemukan perusahaan mitra yang mendukung visi HYBE dan nilai-nilai yang dijunjung HYBE, dan melalui usaha patungan yang didirikan di bawah kemitraan strategis akan menciptakan bisnis yang akan segera menjadi kenyataan," ungkap Bang Si Hyuk.

Baca Juga: DK SEVENTEEN Dituding telah Menggunakan Trik untuk Membeli Real Estate di Gangnam Korea

Halaman:

Editor: Yuni Gatsurini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x