SELEBRITALK - Boy group KPop jebolan ajang Boys Planet Mnet, ZEROBASEONE tengah bersiap untuk melakukan debut mereka di bulan Juli ini.
Pada 26 Mei 2023, agensi ZEROBASEONE, WAKEONE Entertainment secara resmi mengumumkan kabar terbaru terkait rencana debut mendatang boyband.
“Saat ini kami sedang mempersiapkan dengan target debut di bulan Juli," tulis agensi ZEROBASEONE, sebagaimana yang dilansir dati laman Soompi, Jumat.
Baca Juga: Ini Langkah NCT, NCT DREAM, NCT 127, dan WayV di Sisa Tahun 2023 dengan Total 20 Anggota
Baca Juga: Baru Kode Redeem ML (Mobile Legends) Moonton Hari Ini 25 Mei 2023 Gratis
"Adapun jadwal pastinya, kami berencana untuk membuat pengumuman ketika sudah dikonfirmasi," lanjut agensi menambahkan.
Sementara itu, ZEROBASEONE sendiri merupakan boy group proyek beranggotakan sembilan orang yang dibentuk di acara survival show idopa Mnet “Boys Planet”.