Band Indie Reality Club Rilis Lagu Desire, Tentang Hasrat Gelap Mata

- 12 Maret 2023, 21:11 WIB
Band indie Reality Club
Band indie Reality Club /Dokumentasi Reality Club

Reality Club terdiri Era Patigo (drum), Faiz Novascotia Saripudin (vokal dan gitar), Fathia Izzati (vokal dan keyboard), dan Nugi Wicaksono (bass).

Dengan daya tarik pasar lokal dan internasional, Reality Club telah berhasil memperluas pendengar mereka sejak 2019 melalui showcase di berbagai negara seperti Tokyo, Malaysia, Singapura, dan Jeddah.

Reality Club merupakan salah satu dari dua band perwakilan Indonesia yang terpilih dan dijadwalkan untuk tampil di South by Southwest (SXSW) di Austin Texas, Amerika Serikat.

Baca Juga: Breaking, HYBE Hentikan Proses Akuisisi Saham SM Entertainment Setelah Capai Kesepakatan dengan Kakao

Semenjak pandemi, Reality Club juga menggelar Online World Tour, bermain di festival-festival online mancanegara seperti Jerman, Inggris, Singapura, dan Amerika Serikat.

Sejak awal tahun 2021, Reality Club telah memulai kampanye album ketiga mereka berjudul Reality Club Presents. Album ini berisikan pesan bahwa setiap kisah cinta layak mendapatkan filmnya sendiri, yang kemudian diinterpretasikan ke setiap lagu dengan referensi filmnya masing-masing.

Seperti “I Wish I Was Your Joke” (Scott Pilgrim vs. The World) , “You Let Her Go Again” (Sex Education), “Tell Me I'm Wrong” (007), dan “Dancing in the Breeze Alone” (The Good, The Bad, and The Ugly).***

Halaman:

Editor: Nini Sunny


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x