Rayakan Ultah ke-51, Ahmad Dhani Bakal Gelar Konser Megah di Istora Senayan

- 29 Maret 2023, 23:39 WIB
Ahmad Dhani bakal menggelar konser bertajuk 51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani di Istora Senayan, Jakarta, pada 28 Mei 2023 mendatang.
Ahmad Dhani bakal menggelar konser bertajuk 51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani di Istora Senayan, Jakarta, pada 28 Mei 2023 mendatang. /Selebritalk

Sementara itu, untuk tiket konser tunggal Ahmad Dhani akan dijual mulai pekan depan dengan daftar kategori yang masih dirahasiakan. Pihak promotor baru memberi informasi tentang rentang harga tiket yang mereka persiapkan.

Baca Juga: Kode Redeem ML (Mobile Legends) Hari Ini 28 Maret 2023 Gratis dari Moonton

"Yang paling murah kalau nggak salah tuh di Rp350 ribu masih ada sih kayaknya. Kalau yang VVIP, itu Rp25 juta. Itu buat yang mau gaul sama Dhani," kata Untung Pranoto, CEO Prestige Promotions, selaku promotor konser seraya bercanda.

Di sisi lain, Rudy Salim selaku CEO Prestige Corporation berharap untuk konser tunggal Ahmad Dhani mendapatkan sambutan yang sama meriahnya dengan konser BLACKPINK.

"Kemarin kan ada konser Korea yang heboh, jadi untuk Ahmad Dhani kami bikin yang nggak kalah heboh," kata Rudy Salim.

Mengawali karier dengan jalur rock, Ahmad Dhani sempat menjajal genre jazz yang kemudian mengubah nama band menjadi Downbeat. Band ini sempat menjuarai beberapa perlombaan, salah satunya Festival Jazz Remaja se-Jawa Timur.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini 28 Maret 2023 Gratis dari Mihoyo

Namun akhirnya, Ahmad Dhani kembali kepada akar rock di bawah bendera Dewa 19 dengan tambahan Ari Lasso yang mengisi vokal. Mereka kemudian hijrah ke Jakarta pada 1991 untuk mencari label rekaman.

Band ini melejit lewat sejumlah hits seperti Kangen dan Kita Tidak Sedang Bercinta Lagi, hingga dianugerahi sebagai Band Pendatang Baru Terbaik dengan pencapaian Album Terlaris 1993.

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x