Cerita Armand Maulana Pernah Dikira Meninggal saat Sholat Subuh

- 13 Februari 2021, 21:33 WIB
Usai Dikabarkan Meninggal Dunia, Armand Maulana: Itu Bukan Hoaks tapi Salah Baca, Budayakan Membaca
Usai Dikabarkan Meninggal Dunia, Armand Maulana: Itu Bukan Hoaks tapi Salah Baca, Budayakan Membaca /Instagram/@armandmaulana04

SELEBRITALK - Ramai tersiar kabar soal hoaks meninggalnya penyanyi dan vokalis band Gigi, Armand Maulana.

Armand pun sempat terkejut ketika banyak rekan yang menghubungi dan menanyakan kabar.

"Ini teh kenapa heh? Tiba-tiba handphone saya jadi ramai terus orang bertanya apakah saya baik-baik saja. Alhamdulillah ya Allah saya masih baik, sehat," ungkap Armand Maulana melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram.

Berita tersebut ramai akibat salah persepsi orang-orang saat membaca tajuk sebuah berita.

“Itu mah bukan hoaks, tapi salah baca,” tambah Armand.

Dia menegaskan bukan dirinya yang meninggal, melainkan seorang sahabat musisi.

"Coba deh, baca baik-baik. Bukan saya yang meninggal. Tapi saya itu, punya teman baik, dulu zaman di Bandung dan dia juga penyanyi kemudian meninggal. Terus saya Insta Story, 'selamat jalan sahabatku'" imbuh Armand Maulana. 

Armand Maulana
Armand Maulana Instagram.com/@armandmaulana04


Berbicara soal kematian, ayah dari Naja itu juga pernah memiliki pengalaman menegangkan saat sholat Subuh. Cerita tersebut disampaikannya saat menjadi bintang tamu di YouTube Daniel Mananta.

Ia sedang sholat Subuh berjamaah membuat seisi masjid panik lantaran ambruk saat sedang sholat. Padahal ia merasa sehat wal afiat saat berangkat dan tak mengalami gejala apapun di tubuhnya.

Halaman:

Editor: Gautama Adianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x