Ikut Turun ke Jalan Demo Suarakan Kebebasan Palestina di Sidney, Sarah Azka Merasa Hatinya Tergerak

- 17 Mei 2021, 10:41 WIB
Sarah Azka ikut aksi demo turun ke jalan untuk suarakan kebebasan Palestina.
Sarah Azka ikut aksi demo turun ke jalan untuk suarakan kebebasan Palestina. /Instagram/@sarahazka/

SELEBRITALK- Dukungan terhadap Palestina terus berdatangan dari berbagai pihak. Seperti salah satunya dari model sekaligus konten kreator Sarah Azka.

Prihatin melihat kondisi warga Palestina, Sarah Azka pun turut turun ke jalan ikut demo mendukung Palestina di Sidney, Australia.

Melalui unggahan di akun Instagram-nya, Sarah Azka membagikan foto serta video suasana aksi unjuk rasa mendukung Palestina di Sidney, Australia.

Pada keterangan di unggahannya itu, Sarah Azka menuliskan bahwa dirinya merasa tergerak untuk ikut berunjuk rasa. Melihat banyak orang memberikan dukungan untuk Palestina ia pun tergerak untuk ikut menjadi bagian yang menyuarakan kebebasan untuk Palestina.

Baca Juga: Donasi Atta Aurel untuk Palestina Tembus Rp1,9 Miliar

"Biasanya kalo ada demo-demo kaya gini gak pernah mau ikut campur. Tapi kali ini gak bisa," tulis Sarah Azka pada keterangan unggahan di Instagram-nya.

"Pertama kali sempetin liat dan berada di antara orang-orang ini rasanya nyesek banget dada dan terharu banget MashaAllah ngeliat kita bersatu untuk support saudara-saudara kita yang ada di Palestine," sambungnya.

Tak hanya itu, Sarah Azka juga hampir setiap hari melihat pemberitaan tentang konflik Israel dan Palestina. Ia begitu sedih melihat kondisi Palestina saat ini di tengah-tengah konflik di mana banyak korban sipil yang meninggal baik itu wanita maupun anak-anak.

"Tiap bangun tidur yang diliat video-video keadaan disana may Allah grant them a place in Jannah, aamiin #freepalestine," tutupnya.

Halaman:

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x