Alamak! Netizen Marah, Lagu Baru Sunmi Dituding Jiplak Karya Avril Lavigne 20 Tahun Lalu

- 23 Juli 2022, 05:33 WIB
sSumi Dituding Menjiplak Lagu Avril
sSumi Dituding Menjiplak Lagu Avril /allkpop

SELEBRITALK - Industri musik Korea tengah diguncang isu plagiat.

Netizen berang dan menuduh lagu Sunmi 'Heart Burn' Menjiplak lagu Avril Lavigne.

Netizen menuduh lagu Heart Burn yang dinyanyikan Sunmi menjiplak lagu I Don't Give milik Avril Lavigne yang dirilis tahun 2002.

Baca Juga: NewJeans, Girl Group Baru HYBE/ADOR Akhirmya Bikin Debut Kejutan dengan 'Attention'

Heart Burn adalah single digital kesembilan yang dinyanyikan Sunmi dan dirilis pada 29 Juni 2022. Artinya ada beda jarak penciptaan 20 tahun di antara lagu Sunmi dan Avril Lavigne.

Netizen membandingkan lagu baru Sunmi dengan lagu Avril Lavigne dan mengklaim melodi awal dan desain ketukan chorus single terbaru Sunmi mirip I Don't Give milik Avril Lavigne.

Netizen pun melayangkan beberapa kritik yang sangat beragam, mengutip Allkpop pada Sabtu 23 Juli 2022.

Baca Juga: Vlog V BTS Melamun Jadi Reel Tercepat oleh Idol KPop yang Lampaui 20 Juta Tampilan di Instagram dalam 9 Jam

"Ini tidak lebih bagian dari kontroversi."

"Aneh sih, kalau ada yang bilang kedua lagu ini berbeda."

" Progresi akord memang umum, tetapi ini sangat mirip."

"Ini sih sudah masuk kategori plagiarisme."

Dan sampai berita ini ditulis allkpop, belum ada klarifikasi dari agensi Sunmi.

Baca Juga: Besok Tamat! Park Byung Eun yang Kaku dalam Drama Eve, Sukses Bikin Lawan Main Terbahak-bahak di Lokyut

Tudingan Meragukan Kreativitas

Plagiarisme dalam industri musik di Korea memang sedang jadi persoalan hangat yang dibicarakan belakangan ini.

Karena seolah secara berturut-turut, beragam isu muncul.

Misalnya sebelum ini, Yoo Hee Yeol diduga terjebak plagiarism, Gegara lagu Very Private Night yang dirilis sebagai bagian dari proyek "You Hee Yeol's Life Music" mirip lagu Aqua karya Ryuichi Sakamoto.

Baca Juga: Eve Tamat Malam Ini, Seo Ye Ji, Lee Sang Yeob, Yoo Sun, dan Park Byung Eun Ucap Kalimat Haru Jelang Final

Kemudian lewat 'Lies, Lies, Lies', penyanyi Lee Juk juga dituduh menjiplak 'Rubi Grena' milik Raimundo Fagner, karena melodi indah Lee Juk berbau samba Brasil.

Lantas di bulan Juli 2022 ini juga, lagu Traffic Light karya Lee Mujin dituding mirip lagu dari musisi Jepang.

Lee Juk melalui YTN telah memberikan klarifikasi dan menolak tuduhan tersebut.

"Tidak ada gunanya menanggapi tuduhan ini," kata Lee Mujin.

Baca Juga: Extraordinary Attorney Woo Episode 8, Spoiler: Woo Young Woo Hadapi Persidangan Sulit

Bahkan dengan keras, ia mengatakan, "Sangat disesalkan ada kecurigaan seperti itu. Padahal sebuah lagu dibuat dari kerja keras dan pemikiran si artis."

Plagiat karya musik biasanya dapat dinilai dari bagaimana tingkat kemiripan pemilihan not juga nada yang dipergunakan.

Agensi Lee Mujin, BPM Entertainment telah mengeluarkan pernyataan resmi.

Baca Juga: Jay dan Jake Positif Covid-19, ENHYPEN Umumkan Hiatus dari Semua Pertunjukkan Musik Grup Minggu Ini

"Kami menyesal telah menimbulkan kecurigaan tentang musik yang dibuat oleh artis kami," kata agensi.

“Dengan tulus, kami meminta publik untuk menahan diri dan tidak menyebarkan rumor yang belum dikonfirmasi dan laporan spekulatif yang tidak berdasar,” lanjut BPM Entertainment.

Agensi menambahkan, “Untuk melindungi hak dan kepentingan Lee Mu-in, kami akan terus memantau dan menanggapi dengan tegas penyebaran informasi palsu.***

Editor: Nini Sunny


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x