Di Sidang Perdana, Aktor Squid Game Oh Young Soo Dihukum Masa Percobaan Atas Tuduhan Pelecehan Tak Senonoh

- 15 Maret 2024, 17:43 WIB
Di Sidang Perdana, Oh Young Soo Dihukum Masa Percobaan Atas Tuduhan Pelecehan Tak Senonoh
Di Sidang Perdana, Oh Young Soo Dihukum Masa Percobaan Atas Tuduhan Pelecehan Tak Senonoh /Xportsnews/Soompi

SELEBRITALK - Bintang serial Squid Game Netflix Oh Young Soo telah dijatuhi hukuman masa percobaan pada sidang pertamanya.

Pada tanggal 15 Maret 2024, Pengadilan Distrik Suwon Cabang Seongnam memvonis Oh Young Soo delapan bulan penjara dengan masa percobaan dua tahun.

Pengadilan juga memerintahkan dia untuk menyelesaikan program pencegahan kekerasan seksual selama 40 jam.

Baca Juga: Buntut Dugaan Kasus Pelecehan, Aktor Squid Game Oh Young Soo Mundur dari Film Baru, Diganti Lee Soon Jae

Setelah sidang hukuman hari itu, Oh Young Soo dengan singkat menjawab “Ya” terhadap pertanyaan reporter yang menanyakan apakah dia punya rencana untuk mengajukan banding.

Sebelumnya pada November 2022, Oh Young Soo didakwa atas tuduhan menyentuh tubuh wanita secara tidak pantas di sebuah kawasan pejalan kaki di Daegu dan mencium pipinya di depan kediaman korban pada pertengahan tahun 2017.

Sementara itu, dalam serial hits Netflix Squid Game, Oh Young Soo berperan sebagai Oh Il Nam, yang menderita tumor otak.

Baca Juga: TONTON DI SINI! V BTS Rilis Single Baru FRI(END)S, Berisi Pengakuan Manis dengan MV Tak Terduga

Baca Juga: Selain Baekhyun EXO, (G)I-DLE dan aespa Juga Akan Tampil di MLB World Tour 2024 Seoul Series

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x