13 Bom di Jakarta Tembus 500 Ribu Penonton Bioskop dalam 5 Hari

- 4 Januari 2024, 19:48 WIB
Film 13 Bom di Jakarta
Film 13 Bom di Jakarta /dok. Visinema Pictures

SELEBRITALK – Lima hari sejak tayang serentak di bioskop Indonesia, film 13 Bom di Jakarta telah disaksikan oleh lebih dari 500 ribu penonton.

Film karya sutradara Angga Dwimas Sasongko itu menceritakan tentang kondisi kota Jakarta yang mencekam setelah adanya serangan dan ancaman teror dari sekelompok teroris terkait 13 bom yang akan diledakkan di tempat umum setiap 8 jam sekali.

Setting realistis, aksi baku tembak, car chase, perkelahian hingga ledakan dahsyat menggunakan practical effect di film 13 Bom di Jakarta, menyajikan tontonan sarat ketegangan dari awal hingga akhir.

Baca Juga: 13 Bom di Jakarta Digadang-gadang Jadi Film Action Indonesia Terbesar Tahun Ini

Para publik figur Tanah Air yang telah menonton film 13 Bom di Jakarta di bioskop pun memberi apresiasi.

“Benar-benar menegangkan. Pas nonton, kita juga gelisah untuk nungguin what’s next (adegannya). Very much a roller coaster ride,” ujar aktor Arifin Putra.

Tidak hanya mengandalkan aksi laga yang seru, film 13 Bom di Jakarta yang terinspirasi dari kejadian nyata ini juga memiliki kedalaman cerita yang menarik simpati penonton.

Baca Juga: Link Nonton dan Spoiler A Good Day to Be a Dog Episode 13, Cha Eun Woo ASTRO Dibantu Kim Yi Kyung

"Aku suka banget sama alur ceritanya. Terus, ada juga plot twist yang bikin aku kaget banget. Semua penonton (di studio) tepuk tangan,” kata aktris Aurelie Moeremans.

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x