Selama Pandemi, Kesadaran Masyarakat Terhadap Penggunaan Skincare Semakin Meningkat

- 9 Juni 2021, 20:50 WIB
Selama Pandemi, Kesadaran Masyarakat Terhadap Penggunaan Skincare Semakin Meningkat
Selama Pandemi, Kesadaran Masyarakat Terhadap Penggunaan Skincare Semakin Meningkat /Ilustrasi Skincare/PIXABAY

SELEBRITALK - Pandemi Covid-19 yang menyerang dunia berkepanjangan membuat berbagai bidang usaha terpaksa gulung tikar.

Tak terkecuali brand ternama dan mendunia yang terpaksa harus menutup usahanya karena omset yang menurun secara drastis.

Hal itu membuat para pengusaha baru ragu-ragu untuk memulai bisnis.

Baca Juga: Demi Mempercepat UMKM Jabar Go Digital, Ridwan Kamil Gandeng Shopee dalam Membuka Shopee Center

Dikutip dari laporan proyeksi ekonomi global edisi januari 2021, bank dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi mengalami perlambatan sebesar 3,8% hingga tahun 2022 mendatang.

Prospek perekomonomian global pun masih diliputi ketidakpastian akibat pandemi Covid-19. 

Namun, hal itu nampaknya tak berlalu bagi dR. HEN Skincare (Herritage, Exclusive, Natural).

Sejak diakuisisi Athena Group nama dR. HEN Skincare kini mulai diperhitungkan di dunia kosmetik Tanah Air.

Baca Juga: Visinema Week 2021 Perkenalkan Deretan Film Baru yang Akan Diputar Sepanjang 2001-2022

Dengan mengandalkan bahan alami seperti aloevera dan royal jelly yang merupakan bahan aktif ajaib sebagai antioksidan.

Bahan yang dapat mengatasi berbagai masalah pada kulit tersebut, membuat dR. HEN Skincare berhasil menjadi bisnis yang berkembang meski ditengah pandemi.

Sebelum dR. HEN diakuisisi Athena Group, dR. HEN skincare sendiri telah berdiri selama 6 bulan.

Namun, omset yang didapatkan hanya puluhan juta perbulannya.

Baca Juga: Tampil Beda, Film Ben & Jody Tonjolkan Aksi Bela Diri Chiccho Jerikho dan Rio Dewanto

Setelah diakuisisi, terjadi pertumbuhan yang luar biasa.

“Di bulan pertama tercatat angka lebih dari 3 miliar, yang artinya tumbuh 3000%,” ucap dr. Richard Lee melalui keterangan pers-nya pada Rabu 9 Juni 2021.

Founder dR. HEN Skincare, dr. Reni mengatakan, sejak dilaunching dR. HEN skincare langsung dilamar oleh 4000 reseller, 1000 distibutor, dan 700 peminat franchise.

Dalam waktu hanya 3 bulan, mitra dR. HEN Skincare telah tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Original Soundtrack NUSSA ‘Kejutanku’ Siap Ramaikan Perbendaharaan Lagu Anak Indonesia

Karena itu, dirinya bertekad akan melebarkan sayap dR. HEN Skincare sampai ke seluruh Indonesia. 

"Dipastikan sampai tahun depan akan lebih banyak lagi. Saat ini sudah 4.000 reseller, 1.000 distibutor dan 700 peminat franchise sudah mendaftar.”

“Target berpusat kepada pengembangan masing masing, Di mana tim yang bekerja harus lebih kompak, solid, dan wajib kreatif, tentunya kita sokong dengan training pengembangan diri maupun leadership," ujarnya.

Dokter Reni menambahkan bahwa dengan adanya kebijakan kerja dari rumah, justru membuat para wanita memiliki waktu yang lebih banyak untuk melakukan perawatan tubuh dan kecantikan.

Baca Juga: Rilis Clip First Look, Keluarga Cemara 2 Segera Sapa Kembali Keluarga Indonesia

sehingga membuat mereka juga lebih banyak menggunakan skincare.

Hal ini bukan isapan jempol belaka, karena juga dirasakan oleh dr. Reni sendiri.

"Mereka enggak bisa ke klinik untuk treatment jadi cari produk-produk yang bisa menggantikan treatment klinik walaupun enggak 100 persen bisa.”

“Namun, kita tetap bisa melihat tren ini dengan banyaknya orang yang semakin rajin merawat wajah mereka di rumah dengan menggunakan masker, misalnya,” kata dia.

Baca Juga: Alya Coba Celakai Nana Lagi! Kevin Teror Dewa! Bocoran Buku Harian Seorang Istri SCTV Rabu 9 Juni 2021

Dia menambahkan, kesadaran masyarakat Indonesia terhadap penggunaan skincare menjadi meningkat semenjak pandemi.

“Jadi kesadaran masyarakat terhadap skincare untuk merawat kulit sudah semakin besar. Skincare enggak cuma kita lakukan seadanya aja, tapi mereka lakukan karena mereka mulai mengenal kebutuhan mereka.”

Ke depannya, tren ini akan menjadi tantangan bagi brand baru dR. HEN Skincare untuk bisa membuat produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit banyak orang," pungkasnya.***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x