Jay B GOT7 Tuai Pujian saat Merilis Desain Album yang Ramah Lingkungan

- 31 Agustus 2021, 21:07 WIB
Jay B GOT7 tuai pujian penggemar dan netizen dengan rilisan desain album ramah lingkungan.
Jay B GOT7 tuai pujian penggemar dan netizen dengan rilisan desain album ramah lingkungan. /Instagram/@jaybnow.hr

SELEBRITALK – Baru-baru ini, salah satu member GOT7, JB yang kini dikenal sebagai Jay B menarik perhatian para penggemar dan netizen karena konsep albumnya yang unik.

Sebelumnya, diketahui Jay B GOT7 baru merilis mini album solo yang bertajuk ‘SOMU:FUME’ pada 26 Agustus lalu.

Dilansir dari laman Koreaboo, Jay B GOT7 merayakan perilisannya dengan melakukan siaran langsung di platform VLIVE melalui agensinya, H1GHER MUSIC.

Baca Juga: Berasa Mimpi, Akbar Rais Kaget Wajahnya Terpampang di Times Square New York

Melalui siarannya, Jay B GOT7 berbicara banyak hal termasuk tentang desain albumnya yang cukup unik.

Dirinya pun memamerkan album fisik kepada para penggemar dalam siarannya.

Dengan bangga, Jay B mengatakan bahwa desain ini adalah bentuk kolaborasi antara dia dan seorang art director.

“Aku ingin menunjukkan ini kepada kalian. Art Director kami melakukan pekerjaannya sangat baik,” kata Jay B yang bangga.

Baca Juga: Profil dan Biodata Jerome Polin, YouTuber yang Rela Gak Dibayar Jadi Sukarelawan Paralimpiade di Tokyo

Jay B sangat antusias saat menjelaskan kepada Ahgase (penggemar GOT7), bahwa desain album ini sebenarnya dari daur ulang.

“Ini juga sangat keren pada bagian belakang. Aku akan memposting ini di akun Instagramku. Jika kalian lihat di sini, ini adalah barang daur ulang,” ungkap Jay B saat menunjukkan albumnya.

Dia menekankan bahwa penting baginya bahwa desain itu harus terkait dengan kesadaran lingkungan.

Baca Juga: Ternyata Salim Nauderer Pacar Rachel Vennya Punya Kembaran

“Ini sangat penting. Aku ingin sesuatu yang berhubungan dengan kesadaran lingkungan. Itulah yang ada dalam pikiranku,” lanjut Jay B.

Meskipun albumnya lebih besar dari yang Jay B bayangkan, karena pada awalnya ia membayangkan kotak CD plastik tradisional.

Namun, dia sangat bangga akan hal itu. Dia menunjukkan semua aspek desain album tersebut, mulai dari kemasan luar hingga buklet dan CD itu sendiri.

“Dan di sini, di dalam tas, ada albumnya. Untuk formatnya, saya sangat menyukainya. Dan foto ini, sampul ini, saya sangat menyukai ini,” pamer Jay B kepada penggemarnya.

Baca Juga: BTOB Bagikan Cerita di Balik Layar MV ‘Outsider’ hingga Rencana Rayakan Hari Jadi ke-10

Hal itu membuat para Ahgase memberikan pujian kepada Jay B untuk pesannya akan sadar terhadap lingkungan melalui desain sebuah album.

“Jaebeom bahkan memikirkan keadaan lingkungan saat memproduksi albumnya. Ia mengatakan kemasannya dapat didaur ulang dan itu adalah poin penting untuk memikirkan lingkungan,” ucap seorang Ahgase, dikutip Selebritalk, 31 Agustus 2021.

Selain itu, netizen juga memuji Jay B karena sangat mengagumkan saat melihat seorang musisi yang proaktif terkait kesadaran akan lingkungan.***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah