Donasi untuk Palestina dari Ramadhan Jazz Festival 2024

- 31 Maret 2024, 08:40 WIB
MaliQ & D'Essential di Ramadhan Jazz
MaliQ & D'Essential di Ramadhan Jazz /Dok. RICMA

Seusai Salma, giliran Bilal Indrajaya yang sajikan "Gulana", "Ruang Kecil", "Nelangsa Pasar Turi", "Saujana", dan "Biar". Sebuah lagu milik SORE bertajuk "Mata berdebu" juga ditampilkan.

Ecoutez memungkasi RJF malam pertama dengan 5 lagu yaitu "Simpan saja", "Maafkanlah (tak sempurna)", "Kembali", "Percayalah", dan sebuah lagu religi "Dengan menyebut nama Allah".

Ramadhan Jazz Festival 2024 masih akan berlanjut. Di malam kedua tak kalah seru dengan susunan penampil Dwiki Dharmawan ft. Iwan Abdie dan Fakhri Violin, Nadhif Basalamah, The Groove ft. Tiara Effendy, dan penampilan pamungkas dari Marcell Siahaan.

Untuk kalian yang tertarik menonton tersedia tiket hari kedua ”Gaza” seharga Rp99 ribu via aplikasi Goers ataupun pembelian on the spot.

Ramadhan Jazz Festival 2024 juga disiarkan secara daring melalu Instagram dan YouTube Ramadhan Jazz Festival dan WartaJazz.

Ramadhan Jazz Festival 2024 didukung penuh Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif dan Yayasan Masjid Cut Meutia.***

Halaman:

Editor: Nini Sunny


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah