Hadiri Puncak Festival LIKE, Presiden Joko Widodo Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Lingkungan

- 19 September 2023, 21:38 WIB
Hadiri Puncak Festival LIKE, Presiden Joko Widodo Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Lingkungan
Hadiri Puncak Festival LIKE, Presiden Joko Widodo Ajak Masyarakat Jaga Kelestarian Lingkungan /Its

SELEBRITALK - Gelaran Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan dan Energi Baru Terbarukan (Festival LIKE) yang berlangsung pada 16-18 September 2023 mencapai puncaknya dengan penyampaian pesan Presiden Joko Widodo di Indonesia Arena, Jakarta pada Senin, 18 September 2023.

Di hadapan 16 ribu hadirin, Presiden Jokowi mengingatkan untuk berhati-hati dengan ancaman perubahan iklim yang sudah nyata dan dirasakan oleh semua negara di dunia.

Selain itu, kerusakan lingkungan juga terjadi di sejumlah lahan baik di hutan hingga mangrove.

Baca Juga: Pertempuran Makin Sengit Antara Shopee Live dan TikTok Live, Siapa Lebih Unggul?

Terkait dengan hal ini, Presiden Joko Widodo mengajak semua pihak untuk mewaspadai hal tersebut dan bersama-sama menjaga lingkungan sekitar, antara lain dengan menggiatkan kembali reboisasi atau penanaman pohon.

"Saya titip kepada para pegiat lingkungan, kepada para ketua adat, kepada kelompok perhutanan sosial, para penyuluh agar kita giatkan kembali rehabilitasi hutan, perbaikan hutan. Pemerintah bersama-sama dengan masyarakat, para pegiat lingkungan, mulai nanti kalau musim hujan datang, semua menanam pohon," ujar Presiden Joko Widodo.

Lebih lanjut Presiden menjelaskan bahwa suhu bumi yang makin panas juga membuat es di kutub mencair sehingga permukaan air laut naik.

Baca Juga: Nonton dan Spoiler My Lovely Boxer Episode 9, Lee Sang Yeob Tepati Janji di Hari Ulang Tahun Kim So Hye

Sejumlah pulau kecil baik di Indonesia maupun di Pasifik telah merasakan langsung dampaknya. Untuk itu, Presiden juga mengajak para nelayan dan pegiat lingkungan untuk menanam mangrove di pesisir pantai.

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x