Musim Hujan Tiba, Saatnya Berburu Menu Ketoprak Solo

- 19 November 2023, 19:59 WIB
Musim Hujan Tiba, Saatnya Berburu Menu Ketoprak Solo
Musim Hujan Tiba, Saatnya Berburu Menu Ketoprak Solo /Instagram/@mrachefo

SELEBRITALK - Sajian mie berkuah ini memang agak aneh, meski penamaannya senada dengan kata ketoprak. Soal rasa dan penampilannya, beda banget dengan ketoprak yang kerap kita jumpai di Jakarta.

Mie toprak atau mie ketoprak adalah kuliner khas Solo, Jawa Tengah yang berisi mie, daging sapi koyor tahu, tempe, sayuran, dan disiram dengan kuah kaldu sapi.

Bila berpergian ke Solo, kamu bisa mampir di warung Bakmi Toprak Yu Nani, di Jl Pandudewanata, Kartopuran, Jayengan, Serengan, SoloWarung ini menyuguhkan bakmi toprak dengan 12 macam olahan di dalamnya.

Baca Juga: Masakan Padang Gulai Gajebo, Langka Disajikan di Resto Padang

Keduabelas macam bahan makanan terdiri dari kubis, touge, kacang, tahu, tempe, cakwe, sosis solo, bakmi kuning, bihun, rambak, bawang goreng, dan daging sapi.

Di sini daging sapi tidak digoreng tapi direbus lama dan selalu menggunakan arang, jadi teksturnya empuk.

Ketoprak Solo berbeda dengan ketoprak Cirebon, yang berkuah bumbu kacang. Ketoprak Solo malah berkuah bening seperti bakso, bahkan lebih mirip soto mie.

Baca Juga: JKT48 Tampil di Shopee 12.12 Birthday Sale, Rayakan 8 Tahun Kolaborasi dan Inovasi

Ketoprak Yu Nani berlokasi di tengah perkampungan Ketopuran, warung ini berdiri di pojok sebuah bangunan Sekolah Dasar. Namun jangan salah, namanya sudah tersohor sejak berpuluh tahun yang lalu.

Halaman:

Editor: Teguh Supriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah