Sosok Ranggi Pratama, MC Kocak yang Jadi Konten Kreator Andalan Banyak Selebgram dan YouTuber Top

- 18 April 2022, 04:59 WIB
Sosok Ranggi Pratama, MC Kocak yang Jadi Konten Kreator Andalan Banyak Selebgram dan YouTuber Top
Sosok Ranggi Pratama, MC Kocak yang Jadi Konten Kreator Andalan Banyak Selebgram dan YouTuber Top /Instagram/@ranggi87

SELEBRITALK - Komedian, MC, sekaligus Selebgram Ranggi Pratama kebanjiran job di momen Ramadhan 2022 ini.

Bersaing dengan nama-nama besar di dunia hiburan tak menyurutkan semangat Ranggi Pratama untuk terus berkarya dan berkreasi.

Saat ini, Ranggi Pratama memang lebih sering terlihat saat membawakan acara off air sebuah event perusahaan.

Tingkahnya yang kocak dan apa adanya, membuat banyak orang yang melihatnya menjadi terhibur.

Baca Juga: Kabar Bahagia Buat ARMY! BTS Akan Comeback dengan Album Baru Juni Mendatang

Diketahui, Ranggi Pratama mengawali kariernya terjun ke dunia entertainment menjadi salah satu anggota grup lawak Gerbang.

Jauh sebelummya, Ranggi Pratama juga pernah menjajal dunia akting dengan menjadi figuran di sinetron Bidadari RCTI.

“Awal gue terjun itu jadi figuran sinetron yang kebetulan yang main idola gue Marshanda. Nah pas gue di lokasi ternyata Marshanda udah diganti (Angel Karamoy)," cerita Ranggi Pratama saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Baca Juga: Bocoran Amanah Wali 6 Hari Ini 18 April 2022: Wah, Persipan Lamaran Faank - Fathin Udah Beres Nih!

Dari situ, Ranggi Pratama sering membuat lelucon saat break syuting. Sejak itulah namanya mulai dikenal sebagai sosok yang lucu dan menghibur.

“Akhirnya gue kumpul sama figuran-figuran lain. Di situ gue bikin semua orang ketawa ngakak sama lawakan gue, nah dari situlah gue mulai dapat tawaran-tawaran,” beber Ranggi Pratama.

Kemudian pada tahun 2011, Ranggi Pratama menjadi cameo dalam film layar lebar berjudul Rumah Tanpa Jendela, bersama Maudy Ayunda dan Raffi Ahmad.

Baca Juga: Our Blues Tetap Nomor 1 dalam Slot Waktu Saat Rating Drama Sabtu Lainnya Alami Penurunan

Lulusan BSI ini sempat juga memutuskan untuk  berhenti dari pekerjaannya di depan layar dan mengambil kerjaan di dunia digital.

Ranggi Pratama kemudian aktif di belakang layar sebagai tim kreatif dari beberapa selebritas ternama.

Sebut saja Ria Ricis, Kartika Putri, Indra Bekti, Jennita Jannet, Denny Cagur, Chicka Jessica, dan beberapa nama besar lainnya.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini 17 April 2022: Klaim Mora dan Primogems Gratis dari Mihoyo, Sekarang!

"Sebenarnya kalau orang yang sangat berjasa atas karier gue sampai saat ini Keanu, dia lah yang membuat gue kenal dengan banyak selebritas, Selebgram, influencer dan YouTuber top," kata Ranggi Pratama.

Pada saat pandemi di tahun 2020 lalu, Ranggi Pratama bertemu dengan Keanu, akhirnya dia memutuskan balik lagi ke depan layar.

"Gue kan tim kreatif YouTube-nya Kartika Putri (Karput) gue bikin materinya dan kebetulan Keanu colab deh, dari situ gue kenal," kata Ranggi Pratama.

Baca Juga: DADARI Menjadi Sangat Viral, TREASURE Akhirnya Rilis Video Live Dance Practice-nya!

"Lama gak ketemu, ketemu lagi pas gue bantu bikin materi lawakan almarhum Caca Trio Macan. Keanu bilang ke Caca kalo lo lucu, nah Caca bilang dia dibikinin materi sama gue. Ya sampai sekarang Keanu orang yang berjasa buat gue,” sambung Ranggi Pratama.

Soal bayarannya sebagai Selebgram, Ranggi Pratama mengaku lebih suka sebagai teman, bahkan dia sering tidak meminta bayaran untuk me-review produk UMKM.

Namun, karena semakin banyak pekerjaan di luar itu, akhirnya Ranggi Pratama membuat rate card saat ada yang menggunakan jasanya. Itupun setelah ia ditegur oleh Keanu.

Baca Juga: Spoiler dan Streaming Love ft Marriage and Divorce 3: Ji Young San Tentang Pernikahan Park Joo Mi di Eps 12

“Dulu bayaran gue Rp25 ribu tahun 2009 atau 2010 gue lupa. Waktu itu satu kali MC, itupun saat gue bergabung di Sanggar Ananda pimpinan Kakak Aditya Gumay," kenang Ranggi Pratama.

Anak pertama dari dua bersaudara itu menambahkan, "Yang lain pada ngedumel honor kecil, tapi buat gue gak. Itu tempat lo belajar, mana ada belajar itu dikasih duit."

"Sekarang gue punya rate card, tapi masih manusiawi harganya, gue sampai saat ini aja masih suka kasih free yang mau endorse gue," ujar pria kelahiran Jakarta, 10 November 1987 itu.***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x