Bimbim Slank Mengenang Ayahnya dengan Cerita Lucu

- 5 Maret 2024, 22:00 WIB
Bimbim Slank
Bimbim Slank /Instagram Bimbim

SELEBRITALK - Musisi legendaris Bimbim Slank mengenang kepergian ayahnya, Sidharta M Soemarno, dengan cerita lucu yang menghangatkan hati. Ayahanda Bimbim meninggal dunia pada Senin, 4 Maret 2024 di Rumah Sakit Asri Jakarta setelah berjuang melawan sakit komplikasi.

Bimbim menceritakan momen lucu saat ayahnya sempat tak sadarkan diri setahun lalu, namun bangun kembali dan langsung menanyakan makanan favoritnya, lontong sayur. "Tahun lalu nggak sadarkan diri, kita udah pasrah dan berdoa. Eh, dia (almarhum) bangun lagi, nanyain lontong mana lontong. Kebetulan waktu itu Lebaran Haji ya," kenang Bimbim.

Meskipun dikenal dengan sifat usil dan senang bercanda, kali ini almarhum tak bangun lagi. "Pak Sidartha seneng bercanda banget, istrinya juga suka diprank, suka iseng dia. Pas hari ini meninggal eh ternyata beneran. Kirain mau bangun lagi, mau nanyain lontong," ujar Bimbim.

Baca Juga: Youtuber Alshad Ahmad Jual Rumah Mewahnya di Bandung Seharga Rp300 Miliar

Keluarga Bimbim sudah mengikhlaskan kepergian almarhum, terutama karena ini bukan kali pertama mendiang mengalami keadaan yang serupa. "Semingguan ini sebenarnya kita udah mulai ikhlasin. Karena memang nggak mendadak ya. Karena ini kan udah keempat ya. Udah seminggu di rumah sakit," kata Reni Setyawati, istri Bimbim.

Ayah Bimbim meninggalkan empat orang anak, termasuk Bimbim, Adrian Sidharta, Dianto Yusuf Sidharta, dan Laila Sidharta. Jenazahnya dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum Karet Bivak, Jakarta Pusat, dihadiri oleh para personel Slank dan kerabat terdekat.***

Editor: Mambang Yazid


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah