Helwa Beautycare Tagaskan Produknya Aman, Ajak Masyarakan Memberikan Review Jujur

- 2 Desember 2022, 21:48 WIB
Helwa Beautycare Tagaskan Produknya Aman, Ajak Masyarakan Memberikan Review Jujur
Helwa Beautycare Tagaskan Produknya Aman, Ajak Masyarakan Memberikan Review Jujur /Dok. Helwa Beautycare

Banyak informasi dari berbagai pihak yang menyebutkan bahwa Helwa Beautycare tidak aman karena mengandung zat yang berbahaya.

Namun, Helwa Beautycare Official dengan tegas menepis berita yang tidak benar tersebut.

Melalui Surat Terbuka nomor 013/SU/Legal/HelwaBeautycare/X/2022, semua produk secara resmi dinyatakan telah melalui proses dan prosedur yang sesuai.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini 2 Desember 2022: Klaim Mora dan Primogems Gratis dari Mihoyo

"Setiap produk kami telah melalui dan memenuhi prosedur yang sesuai, sehingga aman, halal dan bersertifikat BPOM," kata Founder Helwa Beautycare Nabila Attamimi dalam keterangannya, beberapa waktu lalu.

Nabila Attamimi menambahkan, selain sudah lulus uji BPOM, produk-produk Helwa Beautycare telah memenuhi standarisasi yang telah ditetapkan lembaga tersebut.

Namun pihaknya tetap menyadari, menerima, dan mendengarkan semua kritik serta saran yang membangun dari para konsumen tercintanya.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemenang MAMA Awards 2022 Hari ke-2, BTS Sabet 3 Daesang, IVE Bawa Pulang Song of the Year

Menurut Nabila, setiap review jujur terkait produknya akan dijadikan bahan evaluasi untuk terus memberi inovasi terbaik dalam dunia skincare.

Oleh karena itu, ia memberi kesempatan kepada masyarakat untuk mereview produk ini sejujur-jujurnya, paling lambat 2 x 24 jam sejak surat terbuka ini ditayangkan.

"Selain itu ada pula apresiasi khusus dari Helwa Beautycare Official bagi pelanggan setia yang menggunakan produk kami selama kurang lebih setahun," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah