Salah Kirim Notification BLACKPINK ke Fans BTS, Weverse Sampaikan Permintaan Maaf

- 4 Agustus 2021, 11:18 WIB
Salah Kirim Notification BLACKPINK ke Fans BTS, Weverse Sampaikan Permintaan Maaf
Salah Kirim Notification BLACKPINK ke Fans BTS, Weverse Sampaikan Permintaan Maaf /allkpop

SELEBRITALK - BLACKPINK diketahui telah bergabung dengan platform komunikasi antar fans dan artis dari HYBE Label, Weverse.

Dengan bergabungnya BLACKPINK dalam platform tersebut, tentunya banyak fans BLACKPINK yang antusias menyambut mereka.

Namun, berbanding terbalik dengan Fans BTS, yang justru kebingungan karena menerima push notification BLACKPINK.

Padahal mereka mengaku tidak pernah bergabung dengan platform komunitas BLACKPINK.

Baca Juga: Seol In Ah Hingga Kim Min Kyu Bakal Bintangi Drama Terbaru SBS A Business Proposal

Weverse memungkinkan para fans untuk menerima notifikasi hanya dari artis yang mereka pilih untuk bergabung, tapi kesalahan layanan di Weverse kali ini menyebabkan banyak non-fans juga menerima notifikasi dari BLACKPINK.

Dengan demikian, banyak fans BTS berbagi di Twitter untuk mengungkapkan kebingungan mereka.

"i didn't really sign up for Blackpink's weverse but why am i getting notifications? im little confused," tulis salah satu akun.

"I'm in BTS community but why I'm getting notification from blackpink is anything wrong in weverse" timpal netizen lain.

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x