'Squid Game' Trending 1 Dunia Lewati 'Sweet Home' Hingga Serial Populer 'Money Heist'

- 22 September 2021, 15:14 WIB
'Squid Game' Trending 1 Dunia Lewati 'Sweet Home' Hingga Serial Populer 'Money Heist'
'Squid Game' Trending 1 Dunia Lewati 'Sweet Home' Hingga Serial Populer 'Money Heist' /Instagram/@netflixkr/

SELEBRITALK - Baru-baru ini drakor serial original Netflix Squid Game menjadi salah satu topik panas di jagat maya. Popularitas Squid Game pun tak lagi diragukan.

Dibintangi Lee Jung Jae dan Park Hae Soo, Squid Game telah mencetak pencapaian besar sejak dirilis Jumat 17 September lalu. Serial ini langsung digeber 9 episode sekaligus.

Squid Game diperuntukkan bagi orang dewasa yang telah berusia 19 tahun ke atas.

Karenanya Squid Game diberi rating 19+ yang merupakan rating tertinggi dalam sejarah Netflix Korea.

Baca Juga: Profil dan Biodata Winwin, Leader Unit 90's Love yang Disayang Semua Member NCT

Berdasarkan data dari Flix Patrol, situs web berisi peringkat streaming Netflix, Squid Game berada di peringkat kedua di seluruh dunia pada kategori Acara TV Teratas per 21 September 2021.

Squid Game memperoleh 755 poin, angka tersebut adalah pencapaian tertinggi dari drama Korea yang pernah ada, mengalahkan Sweet Home Song Kang dan Lee Do Hyun.

Squid Game berada 31 poin di belakang Sex Education.

Namun pada saat yang sama, drama ini melampaui musim kelima serial hits Spanyol La Casa de Papel atau Money Heist yang sudah lama dinantikan penikmat genre thriller.

Halaman:

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x