Drakor The Red Sleeve Sukses, Honor Lee Junho 2PM Langsung Naik Ratusan Juta Per-Episode

- 8 Januari 2022, 07:20 WIB
Drakor The Red Sleeve Sukses, Honor Lee Junho 2PM Langsung Naik Ratusan Juta Per-Episode
Drakor The Red Sleeve Sukses, Honor Lee Junho 2PM Langsung Naik Ratusan Juta Per-Episode /Instagram.com/@le2jh

SELEBRITALK – Awal tahun 2022, karir Lee Junho 2PM meningkat pesat. Hal ini karena perannya sebagai Raja Jeongjo dari Dinasti Joseon dalam serial drama The Red Sleeve.

Menurut penelusuran dari OSEN, saat ini Lee Junho mendapat banyak tawaran film dan drama baik dari TV nasional, TV kabel, maupun platform OTT. Beberapa tawaran telah ditolak oleh Lee Junho. Dia lebih selektif sekarang ini.

Kesuksesan Junho 2PM tentu berpengaruh pada peningkatan honornya. Sumber dari industri hiburan juga mengungkapkan bayaran Lee Junho yang semakin mahal.

"Bayaran Lee Junho akan meningkat pesat. Besaran nominal tepatnya tidak bisa diungkapkan, tapi bayarannya untuk per episode akan mengalami loncatan dari bayarannya yang sekarang. Kemungkinan bisa naik 100 juta per episode,” kata sumber tersebut.

Baca Juga: Pesona Jang Wonyoung dengan Gaun Merahnya Membuat Karina aespa 'Tenggelam' di AAA 2021

Bahkan seorang CEO rumah produksi mengungkapkan, "Lee Junho dari dulu memang sudah terkenal punya akting bagus dan terus di casting sebagai pemeran utama, dan dengan suksesnya The Red Sleeve semakin mengukuhkan namanya sebagai bintang kelas A. Contoh kasus terbarunya adalah Kang Haneul pasca When the Camellia Blooms dimana banyak pihak sangat ingin meng-castingnya."

Selain tawaran drama dan film, Lee Junho juga mendapat banyak tawaran iklan, pemotretan, hingga undangan acara khusus brand.

Lee Junho sudah dikonfirmasi jadi bintang tamu Radio Star, dan kru produksi varshow dari stasiun TV lain juga berusaha menggaet Lee Junho.

Namun di tengah banyaknya tawaran, agensi menyatakan Lee Junho untuk saat ini memutuskan untuk tidak dulu memilih project selanjutnya.

Baca Juga: Selalu Tampil Paling Menonjol, Terungkap Tinggi Badan Jang Wonyoung IVE Sebenarnya

Saat ini Lee Junho sedang fokus menyiapkan fanmeetingnya yang akan digelar akhir bulan ini untuk membalas cinta dari penggemar.

Lee Junho akan memutuskan project selanjutnya dalam tahun ini.

Seperti diketahui, berkat aktingnya yang luar biasa, Lee Junho menjadi favorit penonton untuk memenangkan Daesang (Hadiah Utama) di MBC Drama Awards 2021.

“Karena drama ini berjalan dengan sangat baik, saya sangat senang bahwa banyak orang di sekitar saya mengatakan dan menulis bahwa saya adalah pesaing kuat untuk Daesang,” kata Lee Junho.

Meski tidak memenangkan Daesang, Lee Junho masih membawa pulang dua penghargaan di MBC Drama Awards 2021, yaitu penghargaan Top Excellence untuk Serial Mini dan penghargaan Pasangan Terbaik bersama Lee Se Young.

Baca Juga: Begini Cara Bijak Jang Wonyoung IVE Menanggapi Haters

Selain dua penghargaan Lee Junho, The Red Sleeve membawa pulang total delapan piala.

“Pada saat upacara, drama belum selesai, jadi saya tidak berharap untuk menerimanya. Saya tidak memiliki harapan yang tinggi. Meski begitu, saya senang bisa memenangkan penghargaan yang begitu besar,” kata Lee Junho.***

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x