NANANA, Comeback GOT7 yang Dipersiapkan Buat Ahgase, Semua Member Terlibat dalam Proses Kreatif

- 23 Mei 2022, 20:36 WIB
Yugyeom, Jay B, Jackson, BamBam, Mark, Jinyoung, dan Youngjae resmi comeback sebagai GOT7
Yugyeom, Jay B, Jackson, BamBam, Mark, Jinyoung, dan Youngjae resmi comeback sebagai GOT7 /Instagram/@got7.with.igot7

SELEBRITALK - Boy group KPop GOT7 telah melakukan comeback yang sudah lama dinantikan penggemar, Ahgase dengan lagu NANANA.

Pada Senin, 23 Mei 2022 pukul 19.00 KST atau 17.00 WIB, GOT7 merilis EP self-titled mereka berikut video musik untuk lagu NANANA.

NANANA merupakan lagu utama dari mini album pertama GOT7 setelah keluar dari JYP Entertainment dan bernaung di agensi berbeda-beda saat ini.

Baca Juga: Download Lagu dan Lirik Lagu 'NANANA' GOT7, Comeback Resmi Pertama Setelah Meninggalkan JYP Entertainment

Diketahui, JAY B kini bernaung dalam H1GHR MUSIC, Mark dengan Creative Artists Agency, Jackson bergabung dalam Team Wang dan Sublime Artist Agency.

Sementara Jinyoung di BH Entertainment, Youngjae di Sublime Artist Agency, BamBam dengan Abyss Company, dan Yugyeom di AOMG.

Lebih lanjut, mini album milik GOT7 ini dikatakan tidak dipersiapkan dalam waktu singkat.

Baca Juga: Tentang Comeback Grup Lewat 'NANANA', BamBam: Lagu Ini Sangat GOT7 Banget!

Terlebih dalam prosesnya, Mark sempat kembali ke AS, Jackson juga kembali ke China pada 2021.

NANANA disusun dan ditulis oleh Def (JAY B). Mengutip Soompi, ini adalah lagu dengan suara pop dan menonjolkan getaran cerah dan dingin ala GOT7.

Menurut JAY B, lagu tersebut menyampaikan perasaan GOT7 yang ingin memberikan tawa kepada publik dan fandom mereka Ahgase (IGOT7).

Baca Juga: Download Lagu dan Lirik Lagu 'Once Again' Winter dan NingNing aespa, OST Our Blues

Di mana para penggemar telah sangat lama menunggu untuk kembalinya para member GOT7 sebagai grup penuh.

Album tersebut menjadi yang pertama dalam 1 tahun 3 bulan dan berisikan lagu-lagu yang menonjolkan warna GOT7.

Terlebih setiap member GOT7 juga ikut terlibat dalam proses kreatif.

Seluruh member terlibat dalam penulisan lirik atau pembuatan lagu dalam mini album tersebut.

Baca Juga: Tamat, Kim Hee Sun, Rowoon SF9, Lee Soo Hyuk, dan Yoon Ji Ucapkan Perpisahan Manis untuk Drama 'Tomorrow'

Oleh sebab itu, mereka sangat bersemangat untuk kembali dan memamerkan musik terbaru mereka kepada Ahgase.

EP GOT7 memiliki lagu utama bertajuk NANANA yang ditulis dan dibuat sang leader JAY B.

Lagu pop tersebut menjadi seperti hadiah bagi IGOT7 / Ahgase yang telah lama menunggu mereka kembali sebagai grup.

Dalam mini album itu juga terdapat 5 lagu lain, yakni Truth, Drive Me to the Moon, Two, Don't Care About Me, dan Don't Leave Me Alone.

Baca Juga: My Liberation Notes, Son Seok Gu dan Kim Ji Won Sapu Bersih Peringkat Terpopuler 2 Minggu Berturut-turut

Sebelumnya, GOT7 telah menggelar fancon "Homecoming" pada Sabtu-Minggu (21-22 Mei 2022) KST.

Selama konser, GOT7 menampilkan lagu utama album baru mereka 'NANANA' untuk pertama kalinya.

GOT7 juga menampilkan beberapa lagu lainnya, meninggalkan kenangan yang tidak akan pernah dilupakan penggemar.

Selain bernyanyi, GOT7 juga menggandakan interaksi yang manis dengan para penggemarnya.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini 22 Mei 2022: Klaim Mora dan Primogems Gratis dari Mihoyo

Para anggota GOT7 juga berbicara tentang perjuangan mereka meraih hak merek dagang (trademark) penuh untuk nama hingga karya-karya mereka.

Artinya, ketujuh anggota GOT7 secara resmi adalah pemilik sah dari hak merek dagang penuh untuk grup KPop tersebut.

Sekaligus menandai awal dari era baru, tidak hanya untuk GOT7, tetapi juga untuk industri secara keseluruhan.***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x