Sosok Aryo Andrianto, Pengusaha Sukses yang Mengawali Kariernya dari Bisnis Online Store

- 27 Agustus 2021, 19:59 WIB
Profil Aryo Andrianto, Pengusaha Sukses yang Mengawali Kariernya dari Bisnis Online Store
Profil Aryo Andrianto, Pengusaha Sukses yang Mengawali Kariernya dari Bisnis Online Store /Instagram/@aryoandrianto

SELEBRITALK - Perkembangan dunia usaha vape sekaligus pertumbuhan industri vape di Indonesia kini mengalami kemajuan yang sangat pesat. Hal ini tidak terlepas dari sentuhan tangan dingin Aryo Andrianto, Ketua Umum Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia (APVI) periode 2017-2020 dan 2020-2023.

Sebelumnya banyak sekali isu yang sengaja dikembangkan sebagai upaya untuk mematikan dunia usaha vape sekaligus industri vape nasional.

Namun dengan kerja keras, kegigihan dan konsep managerial yang diterapkan sang Ketua Umum, ditambah lagi kerja keras kolektif semua pihak, perlahan namun pasti, isu tersebut berhasil ditepis. Dunia usaha vape dan pertumbuhan industri vape, justru mengalami kemajuan yang pesat.

Siapa sangka, figur Aryo Andrianto yang memiliki pemikiran yang gigih, tegas, visioner dan bersahaja, sempat memiliki cita-cita menjadi seorang presiden.

Baca Juga: Konser BTS ‘Map of The Soul Tour’ Resmi Batal, Jimin: Rasanya Menyakitkan!

“Sejak kecil aku memiliki cita-cita menjadi seorang Presiden dan menjadi orang yang berguna bagi orang lain. Lalu seiring berjalannya waktu, cita-citaku sebagai presiden pun berubah,” ujar Aryo Andrianto kepada awak media di Jakarta, Jumat 27 Agustus 2021.

“Aku sadar untuk menjadi orang yang berguna bagi orang lain dan lingkungan tidak harus menjadi presiden. Bisa melalui sektor bisnis, juga dapat memberi manfaat untuk orang lain dan bisnis yang aku pilih sekarang pun dapat memberi manfaat bagi masyarakat, khususnya para perokok," tambah dia.

Tahun 2014, Aryo Andrianto memilih sektor bisnis vape yang berawal dari online store, dengan menggunakan platform Instagram dengan account @indonesiavapor.

Baca Juga: Teuku Ryan Calon Suami Ria Ricis Bukan Orang Sembarangan, Punya Bisnis Kos Mewah

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah