Mendapat Perlakuan 'Beda' dari Keluarga Kerajaan, Meghan Markle Sempat Berniat Bunuh Diri Saat Hamil

- 8 Maret 2021, 20:25 WIB
 Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pangeran Harry dan Meghan Markle. /Harpo Productions/Joe Pugliese/Handout via Reuters

SELEBRITALK - Meghan Markle, membeberkan perlakuan berbau rasis dari sejumlah bangsawan Inggris yang merasa khawatir tentang seberapa gelap kulit putranya Archie sebelum lahir. Hal itu pula yang menjelaskan mengapa Archie tidak diberi gelar pangeran.

"Mereka (sejumlah bangsawan Inggris) tidak ingin dia (Archie) menjadi pangeran atau putri, saat itu kami tidak tahu apa jenis kelaminnya, yang akan berbeda dari protokol, dan bahwa dia tidak akan menerima keamanan," kata Meghan dalam wawancara dengan Oprah Winfrey di CBS pada hari Minggu, 7 Maret 2021, malam.

Meghan megaku mendengar sendiri adanya rencana untuk tak memberikan perlakuan yang sama kepada Archie, termasuk soal protokol keamanan dan kekhawatiran warna kulit putra pertamanya.

"Ketika saya hamil,ada sebuah percakapan bersama, 'Anda tidak akan diberi protokol keamanan, tidak akan diberi gelar' dan juga kekhawatiran dan percakapan tentang betapa gelapnya kulit anakku nanti saat dia lahir," tambah Meghan.

Baca Juga: Positif Covid-19, Rina Nose Gunakan Tubuhnya Sebagai Alat Uji Coba

Baca Juga: Selain Film 'Mekah I'm Coming' Berikut Ini Daftar Pemenang Piala Maya 2021

Kendati demikian, Meghan menolak untuk mengatakan siapa yang menyuarakan hal tersebut. Selama ini Meghan berusaha untuk bungkam tak mengatakan tentang itu kepada siapapun.

Meghan menyatakan kondisi kesehatan mentalnya menderita semenjak ia menjadi anggota keluarga kerajaan. Meghan mengatakan hidupnya selalu terbayang-bayang dengan pikiran untuk bunuh diri selama kehamilan pertamanya.

Baca Juga: Ibunda Felicia Tissue Akhirnya Minta Maaf

Halaman:

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah