Bambang Soesatyo Mengenang Harmoko Sebagai Sosok yang Memiliki Semangat Hidup Tinggi

- 4 Juli 2021, 22:31 WIB
Bambang Soesatyo mengenang Harmoko sebagai sosok yang memiliki semangat hidup tinggi.
Bambang Soesatyo mengenang Harmoko sebagai sosok yang memiliki semangat hidup tinggi. / ANTARA/Fouri Gesang Sholeh//

SELEBRITALK - Mantan Menteri Penerangan di era Orde Baru, Harmoko telah meninggal dunia pada Minggu 4 Juli 2021, di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta.

Terkait kabar tersebut, Ketua MPR RI yang juga Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengatakan bahwa seniornya itu adalah sosok panutan.

Bukan hanya baginya sendiri, Harmoko juga merupakan sosok yang sangat dihormati bagi kader Golkar.

"Harmoko adalah politisi senior, guru sekaligus panutan banyak kader Partai Golkar," kata Bamsoet, sapaan akrab Bambang Soesatyo, di Jakarta, Minggu, 4 Juli 2021.

Baca Juga: Kabar Duka, Harmoko Mantan Menteri Penerangan di Era Orde Baru Meninggal Dunia

Harmoko memiliki sejarah yang panjang dengan partai berlambang pohon beringin itu. 

Ia pernah menjabat sebagai ketua umum Golkar melalui munas yang diselenggarakan pada 1993 di Jakarta.

Dedikasinya terhadap Golkar patut diacungi jempol, meski ia menderita sakit sejak beberapa tahun lalu, namun ia rajin hadir di acara-acara besar Golkar walaupun harus duduk di kursi roda.

Bamsoet menilai semangat hidup seorang Harmoko sangatlah luar biasa.

Halaman:

Editor: Gilang Kencana C.R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah