Ngabuburit Ditemani Pelangi Untuk Nirmala SCTV, Kisah Persahabatan 2 Gadis Cilik yang Menebar Kebahagiaan

8 April 2022, 17:39 WIB
Ngabuburit Ditemani Pelangi Untuk Nirmala SCTV, Kisah Persahabatan 2 Gadis Cilik yang Menebar Kebahagiaan /Instagram/@pelangiuntuknirmala.sa

SELEBRITALK - Selain Para Pencari Tuhan (PPT), Ramadhan di SCTV juga ditemani sinetron berjudul Pelangi Untuk Nirmala, kisah persahabatan dua gadis cilik yang menebar kebahagiaan.

Sinetron SCTV Pelangi Untuk Nirmala bercerita tentang kisah persahabatan antara Pelangi dan Nirmala.

Sosok Pelangi diperankan oleh artis cilik Kayla Kalaoun. Sementara Nirmala diperankan Ciara Nadine Brosnan.

Selain dibintangi Ciara Nadine Brosnan dan Kayla Kalaoun, sinetron ini juga dibintangi sederet artis lainnya.

Baca Juga: deHakims dan Aisha Keem Luncurkan Lagu Religi, Ada Anak Bertanya Pada Bapaknya serta Sajadah Panjang

Antara lain Ben Kasyafani yang berperan sebagai Ayah Pelangi dan Biancha Bacani sebagai teman Nirmala.

Ada juga Jonathan Frizzy sebagai ayah Nirmala, Mezty Mez (guru sekolah), Muhammad Fauzan (teman Nirmala), Raya Kitty (Ibu Nirmala), Raya Kohandi (Ibu Pelangi) dan Reyhen Cornelis Vandervoort (teman Nirmala).

Pelangi dan Nirmala diceritakan bertemu secara tidak sengaja saat mereka sedang bersembunyi dan berusaha kabur dari rumah mereka masing-masing.

Pelangi berusaha melarikan diri dari usaha ayah kandungnya Arifin (Ben Kasyafani) yang ingin menjual dirinya.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain Our Blues, Tayang Mulai Sabtu Pengganti Twenty Five Twenty One, Berikut Spoilernya

Sementara, Nirmala kabur dari rumah karena merasa ayahnya Anas (Jonathan Frizzy) lebih mementingkan pekerjaannya dibandingkan hadir ke acara ulang tahunnya.

Sinetron ini disutradarai oleh M. Haikal dan diproduksi oleh rumah produksi SinemArt dengan penulis naskah Maretta Abadi.

Sementara lagu tema dibawakan penyanyi Naura lewat single berjudul Dikelilingi Cinta.

Pada sesi wawancara khusus secara virtual bersama media pada Kamis 7 April 2022, Kayla Kalaoun mengaku senang bisa menjadi bintang di sinetron Pelangi untuk Nirmala.

Baca Juga: Berkah Ramadhan, 36 Jurnalis Raih Beasiswa S2 dari Program BRI Fellowship Journalism

Sebagai Pelangi, ia dituntut jadi anak yang cerdas dan tidak cengeng.

Kayla mengaku bisa memainkan karakter dalam sinetron tersebut.

"Saya jadi anak yang cerdas," ujar Kayla yang ditemani Ben Kasyafani.

Selain itu, pemain Pelangi Untuk Nirmala lainnya, Ben Kasyafani berperan sebagai seorang ayah yang jahat.

Ben Kasyafani merasakan tantangan baru ketika harus memerankan tokoh antagonis yang ingin menjual anaknya saat terlilit hutang.

Meskipun berperan antagonis, Ben Kasyafani berusaha agar karakternya bisa mendapatkan simpati dan aman untuk ditonton anak-anak.

Baca Juga: Aura Kecantikan Shin Min Ah Kinclong Saat Rilis Drakor Our Blues, Pamer Kebahagiaan dengan Kim Woo Bin

"Jadi tokohnya Arifin sendiri antagonis, dia orangnya kasar, pikir pendek,” cerita Ben Kasyafani.

“Karena tayangnya sore dan cerita anak-anak, memang aku membawakannya lebih sedikit bodoh, konyol dan ceroboh. Sehingga menimbulkan efek komedi ke penonton. Penonton tidak hanya tegang tapi terhibur kebodohan-kebodohan yang dilakukan oleh Arifin," tambah Ben Kasyafani.

Ben Kasyafani menganggap penampilannya sebagai Arifin di Pelangi Untuk NIrmala adalah sebuah tantangan.

Pasalnya, di dunia nyata ia punya anak yang usianya tidak jauh dari Kayla. Sehingga menurutnya, diperlukan unsur lain agar tetap menarik bagi penonton.

Baca Juga: Bocoran Amanah Wali 6 Hari Ini 7 April 2022: Pembangunan Musolah di Kampung Dihalangi Oknum Warga

“Karena antagonis itu menyebalkan dan berpotensi nggak disukai penonton. Kalau penonton nggak suka langsung ganti channel," katanya.

"Jadi kita harus mencari simpatinya, cerita di belakangnya. Sehingga tokoh antagonis tidak menjadi sosok menyebalkan tapi manusia yang menyebalkan," jelasnya.

Saat syuting, Ben Kasyafani mengaku tidak menemui kesulitan dalam membangun chemistry dengan pemain lainnya, termasuk dengan Sheila Riven.

Memerankan Alea, tante Nirmala, Sheila Riven mengaku tidak sulit membangun chemistry dengan para pemain.

Baca Juga: Bocoran dan Streaming Suparman Reborn Hari Ini 7 April 2022: Suparman Mau Ngelamar Kerja, Mang Ayat Sedih

Sedangkan saat berakting dengan Kayla, Ben Kasyafani terbantu dalam mengembangkan karakternya.

Hal itu disebabkan Kayla sangat kuat mental ketika berada di tengah adegan yang penuh emosi.

Berusia 11 tahun, Kayla Kalaoun tidak pernah sampai menangis karena karakternya dibentak-bentak.

Adapun perbedaan Pelangi Untuk Nirmala dengan sinetron lain, menurut Ben Kasyafani ada pada alur ceritanya.

Baca Juga: Pamer Persahabatan, Bang Chan Stray Kids Diajarin Bahasa Jepang Oleh Mina, Sana, dan Momo TWICE

Sejak awal multi-plotnya sudah berjalan sehingga membuat sinetron ini punya banyak warna.

"Ini multi-plot-nya dari awal udah jadi satu, membuat warnanya macem-macem, termasuk pas ceritain anak-anak, ada drama keluarga, ada komedi, ada cerita kampungnya, ada cerita rakyatnya juga, ada tegangnya juga. Sepertinya lumayan lengkap untuk sinetron," beber Ben Kasyafani.

Aksi Kayla dan Ciara dapat disaksikan di sinetron Pelangi Untuk Nirmala yang tayang setiap hari pukul 15.30 WIB di SCTV.***

Editor: Oktra Zulhaedah

Tags

Terkini

Terpopuler