Aurra Kharisma Pakai Kostum Sate Ayam di Ajang Miss Grand International

- 1 Maret 2021, 13:00 WIB
Aurra Kharisma kenakan kostum sate ayam. (siaran pers)
Aurra Kharisma kenakan kostum sate ayam. (siaran pers) /

SELEBRITALK - Aurra Kharisma, Miss Grand Indonesia 2020 bertolak ke Bangkok, Thailand dalam rangka mengikuti ajang Miss Grand International 2020.

Aurra Kharisma akan mewakili Indonesia dalam acara yang diselenggarakan di DC Hall, Bangkok, Thailand, pada 27 Maret 2021 malam.

Di ajang tersebut, gadis kelahiran Majalengka itu akan berhadapan dengan 64 kontestan lainnya dari seluruh dunia.

Ivan Gunawan selaku Direktur Yayasan Dunia Mega Bintang dan National Director Miss Grand Indonesia 2020 telah mempersiapkan segala sesuatunya secara matang.

Baca Juga: Pengungsi Korban Banjir di Subang dan Karawang Terima Bantuan Berupa Ribuan Kotak Oranye

“Sebagai penyelenggara Miss Grand Indonesia 2020, kami bertanggung jawab penuh atas persiapan Aurra dalam menghadapai Final Miss Grand International 2020 di Bangkok nanti,” kata Ivan Gunawan dalam keterangannya, Senin 1 Maret 2021.

“Apalagi setibanya di sana Aurra harus karantina di kamar hotel dulu. Aurra harus benar-benar siap fisik dan mental,” tambah Ivan.

Baca Juga: Kode Redeem FF Senin 1 Maret 2021: SERBU! Raih Hadiah dari Garena Free Fire, sekarang

Sementara untuk busana yang akan digunakan Aurra dalam kompetisi tingkat dunia tersebut, Ivan juga telah menyiapkannya secara matang.

Ada tiga busana yang nantinya akan ditampilkan. Busana tersebut merupakan rancangan Anaz Khairunnas, National Costume oleh Jember Fashion Carnival dan Evening Dress oleh Ivan Gunawan.

Baca Juga: Hidup Sehat dengan Puasa Senin Kamis, Begini Niatnya

“Yang istimewa, Aurra akan menggunakan national costume yang dirancang oleh Jember Fashion Carnival dengan Tema The Edacious of Chicken Satay,” kata Ivan.

Kostum sate ayam tersebut dikatakan Ivan, sangat mewakili Indonesia.

“Kostum ini sangat mewakili Indonesia. Karena kostum ini bisa bercerita tentang bagaimana tersohornya sate ayam,” ujarnya.

“Dan Sate Ayam Madura mudah diterima dimana saja karena rasanya yang enak,” ungkap Ivan lebih lanjut.

Baca Juga: Kode Redeem ML Senin 1 Maret 2021: VALID! Segera Klaim dan Raih Hadiah dari Mobile Legends Moonton!

Ivan juga berharap kostum ini bisa memenangkan Best National Costume di ajang tersebut.

“Menuju malam final, akan ada voting untuk beberapa kompetisi seperti National Costume di Facebook Miss Grand International. Saya berharap masyarakat Indonesia bisa memberikan dukungannnya melalui voting di facebook Miss Grand International,” pungkas Ivan Gunawan.***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah