Tuai Banyak Pujian, ‘Permission To Dance’ BTS Sukses Naikkan Harga Saham HYBE

11 Juli 2021, 21:03 WIB
Tuai Banyak Pujian, ‘Permission To Dance’ BTS Sukses Naikkan Harga Saham HYBE /AllKpop

SELEBRITALK - Kekompakan dan pengaruh fans setia BTS, ARMY memang tak perlu diragukan lagi.

Setelah sempat heboh dengan antrean panjang yang disebabkan hadirnya BTS meals di Indonesia, kini ARMY dan BTS kembali menjadi sorotan.

Keberhasilan dalam meluncurkan lagu terbaru yang berjudul Permission to Dance, BTS kembali menduduki peringkat teratas pada chart lagu di berbagai platform musik dunia.

Bahkan, beberapa jam setelah rilis, MV Permission to Dance milik BTS mendulang angka penonton jutaan.

Baca Juga: Selain Tarian Jimin yang Menarik Perhatian, Ternyata Koreografi BTS di 'Permission to Dance' Memiliki Makna

Hingga saat ini, setelah dua hari diunggah, MV Permission to Dance menjadi trending nomor 1 di YouTube dan telah ditonton sebanyak 104 juta kali.

Angka ini melambangkan betapa loyalnya para ARMY terhadap idolanya BTS.

Diketahui, ARMY merupakan salah satu fandom grup Idol yang memiliki pengaruh kuat di seluruh dunia.

Salah satu sektor yang mendapat pengaruh positif adalah sektor saham HYBE.

Baca Juga: Baru Sehari Dirilis, Permission To Dance dari BTS Menduduki Posisi Pertama iTune di 92 Wilayah

HYBE Labels merupakan pergantian nama dari Big Hit Entertainment.

HYBE saat ini menaungi beberapa anak perusahaan, salah satunya Big Hit Music tempat BTS berkarier.

Setelah BTS meluncurkan Permission to Dance, saham milik HYBE langsung melambung tinggi.

Angka terakhir sebelum bursa saham ditutup pada hari Jumat, saham HYBE menunjukkan kenaikan sebesar 4,76%.

Baca Juga: BTS Resmi Rilis 'Permission To Dance' Sebagai Kado Kejutan Untuk ARMY

Netizen Korea ikut tercengang melihat lonjakan harga saham HYBE.

Beberapa orang bahkan menyesal tidak membeli saham HYBE saat harganya masih rendah.

Loyalitas ARMY di seluruh dunia juga memberi pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Korea Selatan.

Pasalnya, produksi dan pengiriman merchandise BTS ke luar negeri menjadi salah satu komoditi utama perputaran ekonomi Korea Selatan.***

Editor: Oktra Zulhaedah

Tags

Terkini

Terpopuler