GCN dan Papatong Artspace, Insiator Pertama Pementasan Musikal Keumalahayati - Laskar Inong Balee

- 20 Agustus 2023, 13:01 WIB
Keumalahayati mendapat mandat dari Kesultanan Aceh untuk memipimin perang
Keumalahayati mendapat mandat dari Kesultanan Aceh untuk memipimin perang /Dudut uhendra Putra

SELEBRITALK - Gema Citra Nusantara (GCN) dan Papatong Artspace untuk kedua kalinya menggelar teater musikal "Keumalahayati - Laskar Inong Balee" pada 12 dan 13 Agustus 2023 pukul 19.00 WIB di Teater Jakarta Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat.

Sebelumnya, pementasan teater musikal Keumalahayati ini digelar pada19 Maret 2022 di tempat yang sama.

GCN dan Papatong Artspace merupakan dua lembaga yang menjadi inisiator pertama dalam mementaskan kepahlawanan dan keberanian Keumalahayati dalam bentuk teater musikal. Pementasan ini telah mendapat izin resmi dari ahli waris keluarga Keumalahayati.

Baca Juga: Aksi JKT48 Bareng Erigo Bikin Melongo, Raup Rp5 Miliar Kurang dari 10 Menit di Shopee Live

Teater musikal Keumalahayati disutradarai oleh Teuku Rifnu Wikana dan Krisna Aditya, menampilkan pemain utama seperti Haikal AFI 2, Teuku Rifnu Wikana sendiri, dan Karissa Soerjanatamihardja.

Di samping itu, ada nama-nama lainnya seperti seniman senior Aceh Marzuki Hasan, Junio Ferandez, Yan Wibisono, Beyon Destiano, Fachrizal Mochsen, serta empat sahabat Keumalahayati, yakni Nanda Dian Utami, Nadya Devina, Kartika Desma, dan Jeyhan Safiana.

Alur kisah dimulai setelah suami Keumalahayati, Laksamana Zainal Abidin gugur dalam peperangan. Malahayati mengusulkan kepada Sultan Aceh untuk membentuk pasukan yang terdiri dari janda prajurit Aceh yang gugur dalam peperangan (Inong Balee).

Permintaan itu dikabulkan dan ia diangkat sebagai pemimpin pasukan Inong Balee.

Baca Juga: Vindes Sport Persembahkan BAHKAN VOLI, Duel Geng Motor Lawan Geng Aktor 

Halaman:

Editor: Nini Sunny


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah