Tren Main 'Ikoy-ikoyan' di Kalangan Selebgram jadi Ajang Saling Berbagi

1 Agustus 2021, 12:05 WIB
Tren Main 'Ikoy-ikoyan' di Kalangan Selebgram jadi Ajang Saling Berbagi /Instagram/@ariefmuhammad

SELEBRITALK - Banyak selebgram Indonesia mengunggah tren baru dalam Insta Story-nya.

Tren yang baru saja muncul itu disebut main Ikoy-Ikoyan.

Permainan Ikoy-Ikoyan ini bermula saat Arief Muhammad mendapat DM dari salah satu followers-nya yang sudah mengikuti akun Instagram beberapa bisnis Arief Muhammad.

Membaca DM tersebut, Arief Muhammad langsung menyebut stafnya, Rizki, yang akrab disapa Ikoy, untuk mengirimi followers tersebut uang tunai satu juta rupiah.

Baca Juga: Ikut Tren Ikoy-Ikoyan, Fadil Jaidi Titip Hadiah untuk Pasukan Gaib ke Arief Muhammad

Karena banyak followers acak yang menerima hadiah kejutan dari Arief Muhammad melalui perantara Ikoy sang staf, permainan ini disebut Ikoy-Ikoyan.

Permainan Ikoy-Ikoyan sebenarnya merupakan ajang saling berbagi dari selebgram kepada followers yang dipilih secara acak.

Tidak lama kemudian, tren permainan ini menyeruak di sejumlah postingan Insta Story selebgram lain seperti @dwihandaanda dan @tasyafarasya.

Melalui permainan Ikoy-Ikoyan, Dwi Handayani mengirimkan sejumlah hadiah kepada followers-nya seperti uang tunai jutaan rupiah, paket acihuy untuk sekeluarga, dan ciput rajut hanum.id.

Baca Juga: Viral, Beredar Video 43 Detik Saat Okin Paksa Adhisty Zara Ucapkan Kalimat Mesum

Dwi Handayani mengirimkan hadiah-hadiah tersebut kepada para followers-nya melalui manajernya Diego Christian yang akrab disapa Igow.

Sementara itu, Tasya Farasya juga melakukan hal yang sama dengan Arief Muhammad dan Uwik.

Tasya Farasya membagikan banyak hal seperti skincare, makeup, dan uang tunai kepada para followers yang dipilihnya secara acak.

Bahkan yang terbaru, salah satu followers hanya minta didoakan karena ibunya meninggal dunia, dikirimi uang tunai 10 juta rupiah dan sebuah tas oleh Tasya Farasya.

Baca Juga: Pantas Raffi Ahmad Buru-Buru Nikahi Nagita Slavina, Ternyata Terungkap Kini Alasannya

Tren permainan Ikoy-Ikoyan yang dilakukan para selebgram ini merupakan hal positif yang dapat ditiru siapa saja.

Peran selebgram sebagai influencer memberi pengaruh positif mengingatkan orang lain untuk terus saling berbagi ditengah situasi pandemi yang serba tak menentu ini.***

Editor: Oktra Zulhaedah

Tags

Terkini

Terpopuler