Selain Jeno NCT Dream, Nama Doyoung dan Johnny NCT 127 juga Dipakai Penulis Novel dan Serial TV Indonesia

1 Desember 2021, 13:10 WIB
Selain Jeno NCT Dream, nama Doyoung dan Johnny NCT 127 juga dipakai penulis novel dan serial TV Indonesia. /Allkpop

SELEBRITALK – Sejak kemarin nama Lee Jeno, salah satu bujang NCT Dream, masuk dalam trending Twitter karena NCTzen menyerbu seorang penulis novel sekaligus serial TV Indonesia.

NCTzen ramai-ramai mengecam serial TV Indonesia yang diadaptasi dari novel berjudul Dikta dan Hukum karena di dalamnya ada karakter bernama Jeno.

Novel ini menjadi dikenal sebagai 'AU' (alternate universe) fan-fiction dari NCT yang awalnya diterbitkan ke Twitter, dan serial TV Indonesia tersebut memakai nama Jeno sebagai salah satu karakternya.

Bahkan tidak hanya Jeno NCT Dream, rupanya novel dan serial TV tersebut juga memakai nama Doyoung dan Johnny NCT 127.

Baca Juga: Siapa E-Commerce yang Paling Unggul di Indonesia Tahun 2021?

Novel Dikta dan Hukum diketahui menampilkan anggota NCT lainnya, terutama Doyoung, tapi namanya lantas diubah oleh penulis setelah novel diterbitkan.

Meski sebenarnya karakter Doyoung adalah karakter utama Dikta. Namun, anggota NCT lainnya sekarang dikenal sebagai karakter yang berbeda dalam cerita, nama Jeno tetap tidak berubah.

Begitu juga dengan Johnny. NCTzen Indonesia pun kompak menyampaikan protes tak terima nama Jeno masih dipakai hingga akhirnya menjadi trending Twitter.

Baca Juga: Detail Album ‘UNIVERSE’ NCT 2021 Jewel Case Version Diprotes NCTzen, Ternyata Ini Masalahnya

Salah satu pertanyaan besarnya, apakah serial TV yang merupakan adaptasi novel itu sudah memiliki izin untuk memakai nama Jeno serta Johnny dari artis ataupun agensinya, SM Entertainment.

Menelisik masalah ini lebih dalam, sebenarnya NCTzen protes atas pemakaian nama Jeno NCT Dream dan Johnny NCT 127 lantaran sang penulis novel beberapa kali memakai foto bujang NCT.

“Andai saja nama Jeno di sini bukan dari AU yang pakai visual dan nama Lee Jeno NCT Dream, pasti enggak bakal ribut. Sebab yang dipermasalahkan dari awal ini menggunakan visual dan nama dari Lee Jeno NCT,” jelas akun @sukadoO.

Baca Juga: Lee Jeno NCT Dream Trending Twitter Gegara NCTzen Kompak Serbu Penulis Novel dan Serial TV Indonesia

Salah satu unggahan sang penulis novel di akun twitternya yang memakai foto Jeno NCT Dream. Twitter/@jnpride

NCTzen berpendapat bahwa nama Jeno dan Johnny bukan hanya nama pribadinya, melainkan mereknya sebagai seorang idol ataupun seniman.

Maka pemakaian nama Jeno yang diduga ilegal berpotensi berdampak pada mereknya, termasuk karirnya sebagai anggota NCT.

Hari ini salah satu media Korea bahkan sudah ikut memberitakan masalah ini. NCTzen kembali memperingati pihak-pihak novel maupun serial TV tersebut.

Baca Juga: Gunakan Nama Jeno NCT DREAM Secara Ilegal Serial TV 'Dikta dan Hukum’ Terancam Dituntut

“Kenapa bisa sampe ke Koreaboo?? Ya kalian tau sendirilah harusnya bisa cepat selesai dan gak ada klarifikasi sampai sekarang, ya gimana gak makin melebar coba,” ungkap akun @grapesunkiss.

“Udah parah banget sih kalau udah masuk Koreaboo. Gue cuma minta masalahnya cepat kelar eh makin melebar kemana-mana,” sesal akun @jjhyunnniee.

NCTzen sangat menyayangkan aksi diam dari pihak penulis novel maupun serial TV tersebut, meski aksi fandom ini sudah cukup masif.

Baca Juga: Chenle NCT Dream Marah-Marah Setelah NCTzen Heboh Screentime 6 Detik di NCT 2021

“Ditegur baik-baik ke dm malah deblock, ara ara ckckck,” ujar akun @nouuu_ra.

“Tolong baca nih buat yang pada belain si teteh dan bilang kenapa NCTzen baru berkoar sekarang padahal dari dulu udah terbit bukunya. Ternyata emang udah pernah ditegur tapi ternyata begitu responnya,” beber akun @shoyoo76.

“Kok diem aja sih, kesel banget gue, bahkan ada pasalnya juga loh, jangan bikin malu warga Indonesia dong sampe masuk berita Korea gini,” ungkap akun @infinitiway.

Sampai berita ini dinaikkan, belum ada konfirmasi dari pihak penulis novel maupun serial TV tersebut.***

Editor: Yuni Gatsurini

Tags

Terkini

Terpopuler