Profil dan Biodata Yoon Chan Young, Aktor yang Rela Latihan Bela Diri Sampai Muntah Demi 'All of Us Are Dead'

2 Februari 2022, 20:15 WIB
Profil dan Biodata Yoon Chan Young, Aktor yang Rela Latihan Bela Diri Sampai Muntah Demi 'All of Us Are Dead' /

SELEBRITALK - Aktor Yoon Chan Young sedang naik daun setelah menjadi salah satu pemeran utama dalam drama Korea All of Us Are Dead.

Yoon Chan Young pun bersyukur netizen menyukai aktingnya. Sebab, Yoon Chan Young mati-matian dan bekerja keras untuk mendalami peran sebagai siswa SMA bernama Lee Cheong San.

Lee Cheong San adalah pemuda baik hati yang menyimpan cinta untuk sahabat lamanya, Nam On Jo (Park Ji Hu).

Selain itu, Cheong San juga digambarkan sebagai orang yang dapat dipercaya saat virus zombie mewabah di sekolah mereka.

Baca Juga: Profil dan Fakta Menarik Nam Da Reum, yang Akan Jalani Wajib Militer di Usia 19 Tahun

Yoon Chan Young ikut pelatihan seni bela diri itu dilakukan selama tiga bulan.

"Kami memiliki sesi satu jam sebanyak tiga kali, jadi tiga sesi satu jam. Untuk satu jam pertama, itu latihan yang menguras tenaga," kata Yoon Chan Young dalam konferensi pers belum lama ini.

Baginya, latihan pada satu jam pertama menjadi berat karena dilakukan tanpa istirahat.

"Lalu saya berpikir, kalau harus mengulangi lagi dua kali, saya rasa enggak bakal berhasil," ucapnya.

Pada hari pertama pelatihan, Yoon Chan Young bahkan sampai muntah di kamar mandi usai beberapa menit latihan.

"Saya biasanya sering bermain sepak bola dan tidak merasa lelah sama sekali. Tetapi, jika saya tidak muntah di sini, maka saya tidak tahu apa yang akan terjadi pada sesi latihan kedua," tutur Yoon Chan Young.

Baca Juga: Ikut Dibully Usai Lakukan Treatment Wajah Doddy Soedrajat, Dokter Rocky Chua: Saya Hanya Jalankan Tugas

"Itu sebabnya saya berlari ke kamar mandi sampai menabrak. Saya pikir sesi pertama sebenarnya yang terburuk dan paling menguras tenaga," katanya lagi.

Berbeda dengan latihan pertama, sesi pelatihan kedua dan ketiga lebih banyak membahas tentang teknis.

"Saya pikir orang-orang muntah karena mereka ingin memastikan mereka bisa melakukannya dengan baik di sesi berikutnya," ujar Yoon Chan Young.

Mantan Aktor Cilik

Yoon Chan Young mulai berkarir sejak tahun 2013 dalam serial When a Man Falls in Love sebagai versi muda dari pemeran utama.

Pada tahun yang sama, Chan Young muncul di MV Farther Away dari Brave Guys. Chan Young juga muncul sebagai cameo di drama Do You Like Brahms (2020).

Baca Juga: Profil dan Bioadata Park Bo Gum, Aktor yang 'Alih Profesi' Jadi Tukang Cukur Bersertifikasi Angkatan Laut

Sepanjang 2013 hingga 2022, ia tidak pernah absen berada di layar kaca. Tahun 2014, Chan Young melebarkan sayap dengan bermain di film The Legacy tahun 2014.

Namun hingga tahun 2018, kebanyakan ia muncul sebagai versi muda dari pemeran utama Ia baru mendapat karakter sendiri di serial Everything and Nothing (2019) dari SBS.

Selama berkarir, Yoon Chan Young berhasil meraih penghargaan beberapa penghargaan.
Seperti Best Young Actor-3rd APAN Star Award (2014), Best Young Actor-33rd MBC Drama Awards (2014), dan Best Young Actor-27th SBS Drama Awards (2019).

Saat ini diketahui ia pernah menempuh pendidikan di Hanyang University, jurusan teater dan film. Cowok kelahiran 25 April 2001 ini berada di universitas dan jurusan yang sama dengan Park Ji Hu.

Lewat unggahan Yoon Chan Young Instagram, diketahui ia sudah lulus pada tahun 2020 lalu.

Hingga saat ini belum ada informasi soal pacar Yoon Chan Young. Akan tetapi aktor 21 tahun ini dekat dengan Park Ji Hu, lawan mainnya di All of Us Are Dead.

Baca Juga: Cantiknya Jang Wonyoung IVE dengan Balutan Hanbok di Tahun Baru Imlek

Ia bahkan sengaja menempelkan nama karakter Ji Hu di ponselnya. Hal ini sang aktor lakukan agar bisa lebih mendalami perannya.

Biodata Yoon Chan Young

Nama: Yoon Chan Young

Tanggal lahir: 25 April 2001

Pendidikan: Hanyang University, jurusan teater dan film

Profesi: Aktor

Tahun aktif: 2013 hingga sekarang

Agensi: Snowball Entertainment

Instagram: @yooncy1.

Nah di atas adalah profil Yoon Chan Young yang berperans sebagai Lee Cheong San All of Us Are Dead. Jangan lupa nonton aksi terbaru Chan Young ya guys.***

Editor: Gilang Kencana C.R

Tags

Terkini

Terpopuler