SELAMAT! HolyBang Menang Juara 1 Mnet Street Woman Fighter, HOOK ke-2, Segini Hadiah yang Diboyong Honey J Dkk

- 27 Oktober 2021, 05:26 WIB
SELAMAT! HolyBang Menang Juara 1 Mnet Street Woman Fighter, HOOK ke-2, Segini Hadiah yang Diboyong Honey J Dkk
SELAMAT! HolyBang Menang Juara 1 Mnet Street Woman Fighter, HOOK ke-2, Segini Hadiah yang Diboyong Honey J Dkk /Instagram Story/@streetwoman_fighter

SELEBRITALK – Pemenang Street Woman Fighter telah diumumkan. Mnet telah menemukan siapa tim yang paling jago ngedance.

Final Street Woman Fighter disiarkan langsung Mnet pada tanggal 26 Oktober 2021. HolyBang berhasil memenangkan juara 1 episode final.

Kru HolyBang merasa terhormat dengan kemenangan itu. Mereka mengangkat trofi dan mengungkapkan kegembiraan atas kemenangan dalam ajang survival dance Mnet, Street Woman Fighter!

Leader HolyBang, Honey J tak kuasa menahan haru sekaligus bangga pada momen pidato final Street Woman Fighter.

Baca Juga: Ternyata Ini Orang Pertama yang Laporkan Hubungan Asmara Kim Seon Ho dengan Choi Young Ah ke Dispacth

"Saya tidak akan menangis hari ini! Terima kasih banyak untuk keluarga dan teman-teman yang selalu mendukung kami. Staf juga mengalami kesulitan. Saya benar-benar ingin mengucapkan terima kasih,” kata Honey J HolyBang saat menerima penghargaan pada momen final Mnet Street Woman Fighter.

Honey J HolyBang yang adalah sahabat Lisa BLACKPINK ini mengaku bangga memiliki penari-penari yang kini akan mendapat julukan 'paling hebat' di Korea.

"Penari Korea sudah siap sejak lama. Penari-penarinya banyak yang keren. Kalian boleh berbangga. Kalian boleh berbangga. Semoga banyak perkembangan dalam acara dance dengan 'SWF' ini," tambah Honey J HolyBang.

Baca Juga: UPDATE Skandal Kim Seon Ho, Mantan Suami Buka Aib Choi Young Ah yang Gila Uang dan Kerap 'Bermain' Pria

Sementara itu, kru tari HOOK meraih tempat ke-2 dalam final Street Woman Fighter Mnet.

Leader HOOK, Aiki, berteriak semangat pada panggung final Mnet Street Woman Fighter, meski hanya menempati posisi ke-2.

“Para penari 'SWF' itu keren,” teriak Aiki HOOK. Sementara para penari lainnya ikut tertawa melihat semangat Aiki. "Semangat, penari Korea."

Lebih lanjut, tim LACHICA berada di urutan ketiga ajang final survival dance Mnet Street Woman Fighter.

Baca Juga: Yuta NCT 127 Ulang Tahun, Begini Cara Cool tapi Sweet Taeil, Doyoung, Jungwoo, Jaehyun Tunjukkan Perhatiannya

"Saya datang ke sini karena rekan tim saya melakukan pekerjaan dengan baik. Saya bersyukur dapat menunjukkan bakat saya dalam program yang bagus ini selama masa sulit ini. Kami adalah yang paling keren dan kami melakukan yang terbaik. Jadi tidak apa-apa," kata Gabee, Leader LACHICA di panggung final Mnet Street Woman Fighter.

CocaN Butter meraih posisi ke-4. Sang leader, Rihey mengajak anggota tim untuk tetap semangat meski berada di peringkat keempat.

CocaN Butter merasa bangga bisa maju sampai ke babak final Mnet Street Woman Fighter.

Baca Juga: Padat Merayap! Ini Jadwal Penampilan NCT 127 Comeback ‘Favorite’

“Tujuannya adalah untuk menunjukkan penampilan kami sampai akhir. Saya merasa sangat baik karena saya merasa telah mencapainya," ungkap Rihey CocaN Butter di panggung final Mnet Street Woman Fighter.

"Terima kasih kepada para anggota dan orang-orang yang mendukung saya dan akhirnya saya bisa datang ke sini. Saya bersyukur bisa mengenal banyak penari melalui 'SWF',” tambah Rihey, Leader CocaN Butter.

Pemenang final Mnet Street Woman Fighter akan mendapatkan uang tunai sebesar 50 juta won atau setara dengan Rp608 juta.

Baca Juga: Lucinta Luna Mengaku Lelah Menjadi Perempuan, Akhirnya Bongkar Identitas Asli Sebagai Pria

Baca Juga: Gagal Jadi Member Kep1er, Kontestan Berbakat di 'Girls Planet 999' Ini Akan Debut Bersama Billie

Tegang Jelang Final

Sebelum kompetisi terakhir, keempat kru, yang merencanakan konsep dam perbarui panggung.

Mereka ingin memberikan pertunjukan berkualitas tinggi dan keterampilan menari yang solid.

Karena itu adalah poin yang akan diperhatikan pemirsa.

“Kami akan memaksimalkan penampilan kami di panggung. Jadi tolong rasakan gerakan dan ekspresi nyata dari setiap anggota kru," kata kru CocaN Butter.

Baca Juga: Ubah Warna Cat Mobil, Rachel Vennya Kena Denda Rp500 Ribu, Alphard B 139 RFS Disita Polisi

Baca Juga: Kim Seon Ho Tak Perlu Khawatir, 4 Bintang Korea Ini Juga Sempat Terlibat Kasus Tapi Bangkit dan Populer Lagi

“Ini akan menjadi penampilan yang lebih menyenangkan. Dan sedikit berbeda dari penampilan kami sebelumnya," tambah kru dance LACHICA.

"Kami telah menyiapkan tahap di mana keluarga dapat berkumpul dan menikmati pertunjukan kami," kata kru HOOK dengan percaya diri.

Namun demikian, Honey J dkk dari HolyBang terlihat menari dengan tenaga dan kemampuan yang maksimal.

HolyBang menjadi tim penari yang paling bersinar selama pertempuran terakhir di Mnet Street Woman Fighter.

HolyBang membuktikan bahwa mereka memang penari jalanan terbaik Korea Selatan. Selamat HolyBang!***

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah