B.I Bersiap Luncurkan Single Pra-Rilis untuk 'LOVE OR LOVED' di Bulan Mei Ini

1 Mei 2022, 23:57 WIB
B.I Bersiap Luncurkan Single Pra-Rilis Baru untuk 'LOVE OR LOVED' di Bulan Mei Ini /Soompi

SELEBRITALK - Pada bulan lalu, B.I telah mengungkapkan rencananya untuk proyek album global 2022 yang akan mencakup single pra-rilis dan dua EP terpisah.

Dilansir dari Soompi, pada 2 Mei 2022 tengah malam KST, B.I secara resmi mengumumkan bahwa single pra-rilisnya akan dirilis pada 13 Mei 2022 pukul 13.00 KST atau 11.00 WIB

Jadi, tandai segera kalender kamu untuk kembalinya B.I dengan single pertamanya untuk proyek “LOVE OR LOVED [L.O.L]”.

Baca Juga: Cerita Kiki Fatmala Berjuang Hadapi Kanker Paru Stadium 4

Sebelumnya, B.I juga telah merilis teaser pertamanya untuk single mendatang.

Pada 21 April 2022 tengah malam KST, B.I pertama kali mengumumkan rencananya untuk proyek album global 2022 “LOVE OR LOVED [L.O.L]".

Dalam video teaser keren untuk proyek tersebut, B.I mengungkapkan bahwa ia akan kembali dengan single pra-rilis, diikuti oleh dua EP terpisah.

Baca Juga: Mengejutkan! LE SSERAFIM Lampaui 380.000 Stok Pre-Order Album Debut 'FEARLESS' yang Akan Rilis 2 Mei Besok

Meskipun saat itu B.I belum mengungkapkan tanggal spesifik untuk rilis mendatang, klip tersebut menggoda bahwa proyek tersebut “segera hadir".

Di sisi lain, B.I sebelumnya sempat menghebohkan dengan pemberitaan dirinya yang perlahan tapi pasti menuju kancah global.

B.I diberitakan telah menandatangani kontrak dengan agensi Amerika Wasserman.

Baca Juga: SNSD Rilis Teaser Misterius Jelang Ulang Tahun ke-15, Pertanda Comeback?

Melansir Soompi, Pada 17 Februari 2022, agensi B.I, IOK Company mengungkapkan, “Baru-baru ini, B.I menandatangani kontrak dengan Wasserman, agensi besar Amerika."

"Ini adalah agensi Amerika yang bertanggung jawab atas banyak artis global termasuk Coldplay, Imagine Dragons, Ed Sheeran, dan Skrillex," lanjutnya.

Ia menambahkan, "Tom Windish, yang mewakili Billie Eilish dan memiliki pengaruh kuat di industri hiburan Amerika, akan menjadi agen B.I.”

Baca Juga: Menuju Tamat, Love ft Marriage and Divorce 3 Naik Peringkat, Bersaingan Ketat dengan Our Blues

B.I juga sebelumnya memulai kemitraan dengan agensi Amerika Transparent Arts, meningkatkan kegembiraan untuk promosi globalnya yang berkelanjutan.

Sebelumnya, B.I juga menghadiri acara Grammys Global Spin, menjadi artis Asia dan KPop pertama yang ditampilkan pada acara itu.

Lalu pada bulan Maret 2021, B.I memulai perjalanannya sebagai artis solo dengan 'Midnight Blue' dan merilis album full-length pertamanya 'WATERFALL' pada bulan Mei.

Baca Juga: Sosok Alonzo Brata, Penyanyi Muda Penggemar Game yang Tampil Memukau di Hari Jazz Internasional

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Love ft Marriage and Divorce 3: Masih Ada Konflik Baru Jelang Episode Akhir

Baca Juga: Bocoran Amanah Wali 6 Hari Ini 30 April 2022: Apoy Mau Pembangunan Masjid Dipercepat!

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Love ft Marriage and Divorce 3: Percakapan Manis Jun Soo Kyung & Moon Sung Ho di Ep 15

Album ini menduduki peringkat teratas Tangga Album iTunes di 24 negara dan masuk dalam daftar "Lagu dan Album KPop Terbaik tahun 2021" versi TIME.

Setelah itu, B.I comeback di bulan November lalu dengan 'COSMOS'.***

Editor: Oktra Zulhaedah

Tags

Terkini

Terpopuler