Bocoran Sinopsis Taxi Driver Episode 15 Tayang Malam Ini, Kim Do Gi Temukan Pembunuh Ibunya yang Sebenarnya!

28 Mei 2021, 20:08 WIB
Bocoran sinopsis Taxi Driver episode 15 tayang malam ini, Kim Do Gi temukan pembunuh ibunya yang sebenarnya! /Instagram/@sbsdrama.official

SELEBRITALK – Drama Korea akhir pekan SBS, Taxi Driver telah memasuki dua episode terakhirnya. Dan episode 15 kali ini semakin menegangkan, terlebih lagi satu per satu nyawa tim Taksi Pelangi terancam. Kim Do Gi, yang diperankan Lee Je Hoon bertarung melawan Baek Sung Mi (Cha Ji Yeon).

Tidak itu saja, tim Taksi Pelangi harus menghadapi para penjahat yang mereka tangkap selama ini dalam episode 15 Taxi Driver yang akan ditayangkan malam ini.

Sebelum menyaksikan aksi Lee Je Hoon cs di episode 15 yang akan ditayangkan nanti malam, simak dulu bocoran sinopsis Taxi Driver berikut ini.

Pada episode Taxi Driver sebelumnya, Do Gi memutuskan bahwa dia tidak bisa diam saja melihat rekannya terluka lagi. Dengan terbakar emosi, Do Gi bersiap untuk melakukan aksi balas dendam.

Baca Juga: Sejak Tayang Perdana, Netizen Korea Nyinyir pada Drakor My Roommate Is A Gumiho

Saat Ahn Go Eun (Pyo Ye Jin) menunggu Park Jin Eon (Bae Yoo Ram) keluar dari ruang operasi, Do Gi pergi menyelamatkan Jang Sung Chul (Kim Eui Sung) dan Choi Kyung Koo (Jang Hyuk Jin).

Jaksa Kang Ha Na (Esom) dan polisi datang untuk menangkap Sung Mi dan komplotan penjahat. Namun Sung Mi berhasil kabur, dan akhirnya Do Gi mengejarnya.

Melihat yang terjadi pada tim Taksi Pelangi, Sung Chul akhirnya mengutarakan keinginannya untuk mengakhiri semuanya. Dia menyadari bahwa kekerasan dan balas dendam hanya akan melahirkan hal yang sama.

Baca Juga: Demi Film Baru, Cha Eun Woo Rela Potong Cepak Rambutnya, Bikin Pangling!

Keputusan Sung Chul ini membuat Do Gi dan seluruh tim Taksi Pelangi bingung. Di satu sisi mereka tidak ingin ada lagi korban berjatuhan, namun di sisi lain mereka masih ingin terus membantu korban kejahatan dengan membalaskan dendamnya.

Do Gi lantas mengungkap metode Taksi Pelangi yang dijalankan selama ini dan membawa Ha Na ke penjara privat untuk menunjukkan tempat di mana dia membawa para penjahat setelah ditangkap. Dia pun mengaku bekerja sama dengan Sung Mi dan berjanji akan membayar perbuatannya.

Sung Chul terkejut melihat catatan Oh Chul Young (Yang Dong Tak), pembunuh berantai yang pernah diwawancarai Ha Na, mengaku dialah pembunuh ibu Do Gi yang sebenarnya.

Baca Juga: Usai Vincenzo, Song Joong Ki Pertimbangkan Drama Baru JTBC Conglomerate Youngest Son

Padahal selama ini mereka mengira pelakunya adalah Nam Kyu Jung (Kim Kang Il). Do Gi bahkan melihatnya sendiri saat ditangkap kepolisian, tapi Nam Kyu Jung berakhir bunuh diri di penjara.

Hal ini membuat Ha Na menyimpulkan bahwa Do Gi main hakim sendiri terhadap para penjahat karena tidak sempat menghukum pembunuh ibunya.

Cho Jin Woo (Yoo Seung Mok) berpikir akan melakukan sidang ulang. Do Gi tidak percaya dan ingin menemui Chul Young secara langsung. Ha Na bersedia menemaninya untuk menemui pembunuh berantai tersebut di ruang investigasi.

Baca Juga: Komentar Jay Park Soal Lirik Lagunya yang Dinilai Lecehkan Islam

Chul Young lantas membuktikannya dengan mengatakan kata-kata terakhir yang diucapkan ibunya Do Gi, bahwa dia telah memasak makanan favorit Do Gi.

Mendengar ini, Do Gi sangat terkejut dan masih bertarung dengan batinnya apakah harus mempercayai Oh Chul Young atau tidak, dan apa yang akan dia lakukan terhadapnya.

Saksikan semua jawabannya dalam Taxi Driver yang ditayangkan setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST atau pukul 20.00 WIB di saluran SBS.

Taxi Driver juga bisa ditonton lewat link streaming VIU setiap hari Sabtu dan Minggu, langsung saja klik di sini!***

Editor: Yuni Gatsurini

Tags

Terkini

Terpopuler