Angelina Sondakh Bebas dari Penjara Besok, Puteri Indonesia 2001 yang Terjun ke Dunia Politik

- 2 Maret 2022, 19:44 WIB
Angelina Sondakh akan bebas pada Maret 2022
Angelina Sondakh akan bebas pada Maret 2022 /Instagram Official Angelina Sondakh/PMJ News

Diketahui, perempuan kelahiran New South Wales 28 Desember 1977 ini dihukum 10 tahun penjara, denda Rp500 juta subsider 6 bulan kurungan, dan uang pengganti Rp13,4 miliar.

Angelina Sondakh ditahan sejak 27 April 2012 silam dan akan bebas pada Maret 2022.

Baca Juga: EXOL Siap-Siap! EXO Ladder Season 3 Bakal Jadi Ajang Reuni OT5 (Suho, Xiumin, D.O., Kai, dan Sehun)

Namun, Angelina Sondakh bukan bebas murni, melainkan bebas secara bersyarat dengan mengikuti program Cuti Menjelang Bebas (CMB).

Sebelumnya, nama Angelina Sondakh dikenal bukan hanya saat menjadi anggota DPR RI, sempat berkiprah di dunia entertainment dan meraih gelar Puteri Indonesia 2001.

Masa kecil Angelina Sondakh dihabiskan di Manado hingga menamatkan SMA.

Baca Juga: 9 Lagu KPop Ini Punya MV yang Cocok Buat KDrama, Ada Lagunya BTS, NCT 127, BTOB hingga MONSTA X

Di sela-sela itu, Angelina Sondakh juga pernah mengikuti pertukaran pelajar di Sydney dan New South Wales.

Jalan menjadi seorang model terbuka ketika Angelina Sondakh menjadi Juara III Puteri Ayu Manado 1995.

Tidak hanya di Manado, Angelina Sondakh juga menorehkan prestasi di Provinsi Sulawesi Utara dengan menjadi Juara I Noni Sulut 1996.

Halaman:

Editor: Oktra Zulhaedah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah